You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Anies Apresiasi Pameran Tekstil Se Asia
.
photo Mustaqim Amna - Beritajakarta.id

Anies Buka Asian Textiles Exhibition

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan membuka Asian Textiles Exhibition di Museum Tekstil, Tanah Abang, Jakarta Pusat.

Pameran ini menjadi bagian ekspresi budaya yang selalu berkembang

Pameran yang mengangkat tema "Share Roots, Divers Growth Celebreting Asia's Textile Traditions" tersebut turut dihadiri, Ketua TP PKK DKI Jakarta, Fery Farhati.

Anies mengatakan, dirinya menyambut baik kegiatan dalam rangka menyambut penyelenggaraan Asian Games XVIII tersebut.

Museum Tekstil Jakarta Gelar Pameran Batik

"Saya mengapresiasi perajin, kolektor, dan pecinta tekstil dari Indonesia khususnya, juga dari Asia," ujarnya, Kamis (9/8) malam.

Anies menambahkan, karya-karya yang ditampilkan bukan sekadar menunjukkan kreativitas di masa lalu, tapi juga bisa menjadi inspirasi terobosan-terobosan baru terkait tekstil.

"Pameran ini menjadi bagian ekspresi budaya yang selalu berkembang," terangnya.

Sementara, Ketua Perkumpukan Wastra Indonesia, Bhimanto Suwastoyo menuturkan, kain di Indonesia dan negara-negara lain di Asia sangat kaya ragam.

"Banyak hal yang bisa kita pelajari dari budaya dan perkembangan kain di masing-masing daerah," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4081 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2791 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1771 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1568 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1433 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik