Anies Buka Asian Textiles Exhibition
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan membuka Asian Textiles Exhibition di Museum Tekstil, Tanah Abang, Jakarta Pusat.
Pameran ini menjadi bagian ekspresi budaya yang selalu berkembang
Pameran yang mengangkat tema "Share Roots, Divers Growth Celebreting Asia's Textile Traditions" tersebut turut dihadiri, Ketua TP PKK DKI Jakarta, Fery Farhati.
Anies mengatakan, dirinya menyambut baik kegiatan dalam rangka menyambut penyelenggaraan Asian Games XVIII tersebut.
Museum Tekstil Jakarta Gelar Pameran Batik"Saya mengapresiasi perajin, kolektor, dan pecinta tekstil dari Indonesia khususnya, juga dari Asia," ujarnya, Kamis (9/8) malam.
Anies menambahkan, karya-karya yang ditampilkan bukan sekadar menunjukkan kreativitas di masa lalu, tapi juga bisa menjadi inspirasi terobosan-terobosan baru terkait tekstil.
"Pameran ini menjadi bagian ekspresi budaya yang selalu berkembang," terangnya.
Sementara, Ketua Perkumpukan Wastra Indonesia, Bhimanto Suwastoyo menuturkan, kain di Indonesia dan negara-negara lain di Asia sangat kaya ragam.
"Banyak hal yang bisa kita pelajari dari budaya dan perkembangan kain di masing-masing daerah," tandasnya.