You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Penertiban di Sawah Besar Plang Toko di Trotoar Diturunkan
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Plang Usaha di Sawah Besar Ditertibkan

18 personel Satpol PP Kecamatan Sawah Besar menertibkan sebuah plang usaha yang berdiri di trotoar Jalan Pangeran Jayakarta, Mangga Dua Selatan.

Pemilik memasang plang toko di trotoar

Penertiban dilakukan untuk menindaklanjuti aduan warga setempat.

"Pemilik memasang plang toko di trotoar. Selain mengganggu pejalan kaki juga merusak estetika kota," ujar Sugiarso, Kasatgas Satpol PP Kecamatan Sawah Besar, Senin (1/10).

Dua Bollard Trotoar Jalan Dewi Sartika Diperbaiki

Ia menuturkan, sebelumnya, pemilik plang telah diperingatkan agar mencabut sendiri plang di lokasi. Karena tidak diindahkan, plang tersebut akhirnya ditertibkan.

"Plang kita sita dan amankan," katanya.

Menurut Sugiarso, bersama dengan kegiatan ini, pihaknya juga menertibkan pedagang kaki lima (PKL) yang menduduki sejumlah titik trotoar. Antara lain trotoar di Jalan Semangat, Jalan Kartini Raya, Jalan Pasar Karang Anyar, kawasan Pasar Baru Atom dan di sekitar Masjid Istiqlal.

"Hasilnya, delapan lapak pedagang kita amankan. PKL juga kita sanksi untuk membuat pernyataan agar tidak lagi berdagang di trotoar dan bahu jalan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI akan Rekrut Tenaga PPSU Kelurahan

    access_time09-04-2025 remove_red_eye9035 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2766 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1727 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1543 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1404 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik