You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Akses Jalan Menuju Rusun Daan Mogot Akan Diperbaiki
.
photo Devi Lusianawati - Beritajakarta.id

Jalan Rusunawa Daan Mogot Segera Diperbaiki

Pemprov DKI Jakarta segera memperbaiki akses jalan menuju Rusunawa Daan Mogot, Cengkareng, Jakarta Barat. Hal ini untuk memberikan kenyamaman penghuni rusunawa saat beraktivitas.

alan itu nantinya akan memiliki lebar lima meter, sehingga kendaraan yang bisa masuk bukan roda dua saja

Kepala Dinas (Kadis) Perumahan dan Gedung DKI Jakarta, Yonathan Pasodung menjelaskan, pihaknya sudah berkoordinasi dengan Dinas Pekerjaan Umum DKI untuk secepatnya memperbaiki jalan rusak menuju Rusunawa Daan Mogot.

Menurut Yonathan, Dinas PU sudah selesai melakukan pengukuran. Direncanakan pengerjaannya akhir tahun ini, sehingga dapat dirampungkan awal tahun depan.

396 KK Tegal Alur Akan Direlokasi ke Rusunawa

"Jalan itu nantinya akan memiliki lebar lima meter, sehingga kendaraan yang bisa masuk bukan roda dua saja. Untuk masalah anggaran, kami serahkan seluruhnya kepada Dinas PU," kata Yonathan, Selasa (18/11).

Santi (56), salah satu penghuni Blok D lantai 2 Rusunawa Daan Mogot berharap agar perbaikan jalan segera dimulai. Pasalnya saat hujan turun jalan tersebut tidak bisa dilintasi kendaraan, baik roda dua maupun roda empat.

Bahkan tambah nenek satu cucu ini, saat hujan ketinggian lumpur bisa mencapai betis orang dewasa. Ia juga mengaku pernah terjatuh saat menuju rusunawa dengan menggunakan ojek sepeda motor.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4262 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1820 personFakhrizal Fakhri
  3. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1603 personFakhrizal Fakhri
  4. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1595 personAnita Karyati
  5. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1567 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik