You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Razia di Jakbar Jaring 14 Kendaraan Penunggak Pajak
.
photo Folmer - Beritajakarta.id

Razia di Jakbar Jaring 14 Kendaraan Penunggak Pajak

Razia pajak kendaraan bermotor (PKB) yang digelar petugas gabungan Badan Pajak dan Retribusi Daerah (BPRD), Kepolisian, Sudin Perhubungan serta Bank DKI di Jalan Daan Mogot KM 13, Jakarta Barat, Senin (19/11), berhasil menjaring 14 kendaraan penunggak pajak.

Total pajak kendaraan bermotor yang masuk dari razia hari ini sebesar Rp 55 juta lebih

Kepala Unit Pelayanan Pajak Kendaraan Bermotor dan Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (PKB BBNKB) Kota Jakarta Barat, Elling Hartono mengatakan, dari 14 yang terjaring razia 11 di antaranya langsung melakukan pembayaran di tempat. Sedangkan tiga kendaraan angkutan barang diterbitkan Surat Pajak Terhutang.

"Total pajak kendaraan bermotor yang masuk dari razia hari ini sebesar Rp 55 juta lebih," ujar Elling.

Razia Pajak Kendaraan Digelar di Outer Ring Road Kembangan

Selain penunggak pajak, ungkap Elling, dalam razia ini terjaring pula 18 pemilik kendaraan roda dua yang masa berlaku surat izin mengemudinya habis.

"Ada 18 pengemudi motor yang dikenakan sanksi tilang kepolisian, serta satu mobil ditahan karena tidak memiliki surat kendaraan," jelas Elling, seraya menegaskan bahwa razia pajak kendaraan ini akan terus digelar di sejumlah ruas jalan protokol di Jakarta Barat.

 

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Tiga ASN Berprestasi Pemprov DKI Terima Penghargaan dari Gubernur

    access_time07-05-2025 remove_red_eye4447 personDessy Suciati
  2. Rano Ajak PPSU dan Petugas Gulkarmat Nobar Film

    access_time08-05-2025 remove_red_eye1327 personBudhi Firmansyah Surapati
  3. Jakarta Diproyeksikan Jadi Kota Tujuan Wisata Olahraga

    access_time04-05-2025 remove_red_eye1276 personFakhrizal Fakhri
  4. Pemprov DKI-Kabupaten Karawang Perkuat Kerja Sama Pangan

    access_time06-05-2025 remove_red_eye1275 personDessy Suciati
  5. Dilantik Jadi Kadiskominfotik, Budi Awaluddin Naik Transjakarta ke Balai Kota

    access_time07-05-2025 remove_red_eye1233 personFolmer

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik