You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
24 Kendaraan Terjaring Razia Penunggak Pajak di Jakpus
.
photo Rezki Apriliya Iskandar - Beritajakarta.id

24 Kendaraan Terjaring Razia Penunggak Pajak di Jakpus

Razia gabungan Unit Pelayanan Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) dan Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBN-KB) Jakarta Pusat serta Satlantas berhasil memeriksa 500 kendaraan, baik roda dua, tiga dan empat, Senin (19/11). Dari jumlah tersebut, 24 kendaraan kedapatan belum melunasi PKB/BBNKB.

Ada 300 kendaraan roda dua dan tiga, serta 200 kendaraan roda empat yang kita periksa

"Ada 300 kendaraan roda dua dan tiga, serta 200 kendaraan roda empat yang kita periksa. Namun yang belum membayar PKB/BBNKB, 24 kendaraan," ujar Kepala Unit Pelayanan Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) dan Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBN-KB) Kota Administrasi Jakarta Pusat, Manarsar Simbolon.

Manarsar menjelaskan, jumlah tersebut terbagi menjadi tujuh unit kendaraan roda dua dan tiga, serta 17 unit kendaraan roda empat. Dari jumlah tersebut satu wajib pajak (WP) kendaraan roda dua dan tiga kendaraan roda empat langsung bayar di tempat, dengan total Rp 10.055.000.

DWP BPRD Provinsi DKI Gelar Peringatan Maulid Nabi

"Sementara yang bayar ke Samsat tiga kendaraan, total Rp 10.511.000. Dan 17 kendaraan membuat surat pernyataan segera membayar PKB/BBNKB, totalnya Rp 41.700.700," tuturnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2248 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1263 personTiyo Surya Sakti
  3. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1220 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1073 personDessy Suciati
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye995 personDessy Suciati