You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemprov DKI Undang Dubes Negara Eropa pada DCG 2019
.
photo Reza Hapiz - Beritajakarta.id

Anies Adakan Pertemuan dengan Dubes dari Negara Eropa

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan mengadakan pertemuan dengan para duta besar (Dubes) dari negara-negara di Eropa yang bertugas di Indonesia.

Kami ingin mendengar aspirasi

Pada kesempatan itu, Anies menyampaikan pertemuan dalam Diplomatic Corps Gathering 2019 dibagi dalam beberapa kelompok agar bisa lebih intens dan fokus dalam melakukan diskusi maupun menerima masukan-masukan.

"Sebagai Ibukota, kami ingin mendengar aspirasi serta memastikan para duta besar dari negara sahabat terlayani dengan baik dan mereka bisa melaksanakan tugas dengan baik," ujarnya, Selasa (23/4).

Anies Kembali Terima Dubes Negara Sahabat di Balai Kota

Anies menjelaskan, sejak diresmikannya operasional Moda Raya Terpadu (MRT) akhir Maret lalu telah meningkatkan kepercayaan luar negeri terhadap Jakarta di mata dunia.

Ia menambahkan, kedatangan para dubes dari 20 negara di benua Eropa seperti, Jerman, Swiss, Liechtenstein, Austria, Slovenia, Norwegia, Islandia, Denmark, Finlandia, Swedia, Estonia, Latvia, Lithuania, Ceko, Slowakia, Hongaria, dan Polandia, Rusia, dan Belarusia, dipimpin oleh Dubes Ukraina untuk Republik Indonesia, Volodymyr Pakhil.

"Beliau sudah tujuh tahun bertugas di Indonesia. Ia merasa sangat senang selama berada di Jakarta," tandasnya.

Untuk diketahui, sebelumnya, pada 9 April 2019, Anies telah menerima kunjungan Dubes dari negara-negara Asia Pasifik. Kemudian, 11 April 2019 pertemuan dilakukan dengan Dubes dari negara-negara di Asia Tengah, Asia Selatan, Afrika, dan Timur Tengah.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2269 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1266 personTiyo Surya Sakti
  3. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1224 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1078 personDessy Suciati
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye1002 personDessy Suciati