90 Petugas Gabungan Gelar Operasi Pekat di Kramat Jati
Sebanyak 90 petugas gabungan menggelar operasi pekat di wilayah Kramat Jati, Jakarta Timur pada Jumat (10/5) malam hingga Sabtu (11/5) dini hari.
Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga dalam menjalankan ibadah puasa
Operasi Pekat di Pejagalan Sita 2.160 Botol Miras
Camat Kramat Jati, Eka Darmawan saat memimpin operasi ini menuturkan, usai menggelar apel di halaman kantor kecamatan, petugas gabungan yang terdiri dari Satpol PP, Sudin Sosial, Sudin Perhubungan dan TNI/Polri langsung melakukan operasi pekat disejumlah tempat yang ada di Jaktim, seperti Jl Raya Condet, Jl Mayjen Soetoyo.
"Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga dalam menjalankan ibadah puasa
," tuturnya, Sabtu (11/5).
Selain itu pihaknya juga melakukan operasi pekat di Jl Dewi Sartika dan sejumlah titik lainnya. Hasilnya 200 botol minuman keras dari berbagai merk berhasil diamankan petugas.
"Selanjutnya seluruh miras ini diamankan di kantor kecamatan untuk dimusnahkan," tandasnya.
-
Miras Hasil Razia di DKI akan Dimusnahkan 28 Juni
access_timeSelasa, 14 Juni 2016 15:19 WIB
remove_red_eye2966 personJhon Syah Putra Kaban -
Ratusan Petugas Razia Terminal Kampung Rambutan
access_timeKamis, 19 Mei 2016 18:14 WIB
remove_red_eye7459 personNurito