You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
50 Ribu Bibit Ikan Nila Ditebar di Waduk Hutan Kota Pulogebang
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

50 Ribu Bibit Ikan Nila Ditebar di Waduk Hutan Kota Pulogebang

Hari ini, Sudin Ketahanan Pangan Kelautan dan Pertanian (KPKP) Jakarta Timur dan Kecamatan Cakung menebar sebanyak 50 ribu bibit ikan nila dan ikan mas di Waduk Hutan Kota Pulogebang, Cakung. 

Setelah tiga bulan ikan ini akan bertumbuh besar dan bisa dikonsumsi oleh warga,

Kelompok Tani di KBT akan Diberi Benih Sayuran Unggul

Kasi Perikanan Sudin KPKP Jakarta Timur, Supriyadi Saleh mengatakan, rinciannya 25 ribu benih ikan mas dan 25 ribu benih ikan nila.

"Setelah tiga bulan ikan ini akan bertumbuh besar dan bisa dikonsumsi oleh warga," ujarnya, Jumat (6/9).

Untuk itu, sebelum tiga bulan diharapkan warga bisa menjaga waduk dan tidak memanfaatkan ikan-ikan ini sebelum waktunya.

Menurutnya, pemilihan ikan nila dan mas atas dasar daya tahan hidup kedua ikan di waduk.

"Selain itu, ikan tersebut memiliki kandungan gizi dan protein yang tinggi," jelasnya.

Ia juga minta agar warga mengambil ikannya dengan cara dipancing. Tidak boleh dijaring dan menggunakan bom ikan karena akan merusak ikan serta lingkungan.

"Ke depan kami juga akan terus menebar benih ikan di perairan air tawar di Jakarta Timur," tandasnya. 

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye1094 personFolmer
  2. Buka 35.000 Lowongan Kerja, Pj Gubernur Teguh Resmikan Jaknaker Expo 2024

    access_time21-11-2024 remove_red_eye1065 personFolmer
  3. Personel Gabungan Turunkan APK Pilkada di Jaktim

    access_time24-11-2024 remove_red_eye1046 personNurito
  4. Jakarta Hari Ini Berawan Hingga Diguyur Hujan

    access_time23-11-2024 remove_red_eye955 personTiyo Surya Sakti
  5. PT JIEP Tanam 2.400 Bibit Pohon Asoka

    access_time23-11-2024 remove_red_eye944 personAldi Geri Lumban Tobing
KONTAK KAMI

Jl. Medan Merdeka Selatan 8-9 Blok F Lt. II Jakarta
local_phone +62 21 3822356
email redaksi@beritajakarta.id

TAUTAN LAINNYA
Tentang Kami | Sitemap | Infografis

© copyright 2001 - 2024 All Rights Reserved