You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Krawda Pramuka Jambi Dilibatkan Pembangunan Ruang Kelas Tahan Asap
.
photo Maulana Khamal Macharani - Beritajakarta.id

Pembuatan Ruang Kelas Tahan Asap di Jambi Segera Direalisasikan

Satuan Tugas Terpadu Penanggulangan Kebakaran Hutan dan Lahan (Satgas TPB Karhutla) DKI Jakarta akan membuat ruang kelas tahan asap di 10 sekolah di Provinsi Jambi.

Ruang kelas tahan asap kita buat di 10 sekolah,

Untuk tahap awal, pembuatan ruang kelas tahan asap tersebut akan di realisasikan di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 216, Kelurahan Kenali Asam Bawah, Kecamatan Kota Baru, Kota Jambi.

Komandan Regu Satgas TPB Karhutla, Vitus mengatakan, pihaknya telah melakukan koordinasi dengan Kwartir Daerah (Kwarda) Pramuka Provinsi Jambi terkait keperluan bantuan tenaga dan pengamanan perlengkapan ruang kelas tahan asap.

Satgas Karhutla DKI Distribusikan Bantuan Masker

"Pagi ini masih dalam tahap persiapan pembuatan ruang kelas tahan asap dengan melibatkan Pramuka. Rencananya, akan ada tiga ruang kelas tahan asap yang dibuat di sekolah ini," ujarnya, Rabu (25/9).

Vitus menjelaskan, Satgas TPB Karhutla DKI berencana membangun ruang kelas tahan asap di Kota Jambi dan di Kabupaten Muaro Jambi dan Kabupaten Tanjung Jabung Timur.

"Untuk di Kota Jambi masih ada empat sekolah yang akan dilengkapi dengan ruang kelas tahan asap. Masing-masing yakni, SD Islam Terpadu (SDIT) Asshiddiq Pasir Putih, SDIT An Nahl, dan SDIT Al Fallah," terangnya.

Ia menambahkan, untuk Kabupaten Muaro Jambi meliputi, SMP Negeri Satu Atap Sungai Gelam, SMP Negeri Satu Atap Petaling, dan SD Negeri 0421X Sakean. Kemudian, untuk di Tanjung Jabung Timur masing-masing yaitu, SD Negeri 61X Talang Babat, SD Negeri 81X Pematang, serta SD Negeri 163X Catur.

"Total ada 30 ruang kelas tahan asap yang kita buat di 10 sekolah," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4310 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1848 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1781 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1655 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1627 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik