Petugas Gabungan Tangani Turap Longsor di Kramat Jati
Sebanyak 25 petugas gabungan dibantu 10 petugas PPSU melakukan penanganan turap longsor di Kali Baru Timur, RW 01 Kelurahan Tengah, Kramat Jati, Jakarta Timur. Turap sepanjang 10 meter tersebut longsor akibat tergerus debit air yang tinggi.
Turap yang longsor untuk sementara ditangani dengan membuat bronjongan dari batu kali,
Lurah Tengah, Tarmizi mengatakan, petugas gabungan ini terdiri dari Satgas Sumber daya Air Ke
camatan Kramat Jati dan Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Kelurahan Tengah.Wali Kota Jaktim Tinjau Turap Longsor di Pekayon"Turap yang longsor untuk sementara ditangani dengan membuat bronjongan dari batu kali," ujarnya, Kamis (10/10).
Sementara itu, Kasi Pemeliharaan Sudin Sumber Daya Air Jakarta Timur, Puryanto menuturkan, penanganan turap longsor yang dilakukan sifatnya sementara agar bagian longsor tidak melebar karena di sebelah kali terdapat permukiman warga.
"Perbaikan turap longsor ini akan berlangsung hingga seminggu ke depan," jelasnya.
Ia menambahkan, pihaknya juga terus melakukan koordinasi dengan Dinas SDA DKI, agar ke depannya ditindaklanjuti dengan pembuatan turap secara permanen.
"Harapannya, setelah diperbaiki turap ini tidak terjadi longsor lagi," tandasnya.