You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemkab Lepas 17 Kafilah Peserta MTQ Tingkat Provinsi DKI Jakarta
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Pemkab Lepas Peserta Lomba MTQ ke Tingkat Provinsi

Semoga bisa memberikan yang terbaik bagi Kepulauan Seribu,

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Seribu melepas 17 kafilah atau peserta lomba Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-28 tingkat Provinsi DKI Jakarta di kantor Mitra Praja, Sunter, Jakarta Utara.

Wakil Bupati Kepulauan Seribu, Junaedi mengatakan, MTQ merupakan salah satu sarana untuk terus belajar dan memperbanyak pengalaman untuk mencetak prestasi.

Kepulauan Seribu Selatan Juara Umum Lomba MTQ

"Semoga bisa memberikan yang terbaik bagi Kepulauan Seribu," ujar Junaedi, Selasa (19/11).

Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kepulauan Seribu, Abdul Hakim menambahkan, 17 kafilah yang diberangkatkan terdiri dari anak-anak putra dan putri serta dewasa yang merupakan perwakilan dari enam kelurahan di Kepulauan Seribu.

Mereka akan berlaga di kategori tilawah, tartil, dan tahfidz Quran yang akan diselenggarakan di kantor Wali Kota Jakarta Pusat, 19-23 November 2019.

"Harapannya bisa mendapatkan nilai terbaik, membawa nama baik Kepulauan Seribu dan bisa menjadi wakil Provinsi DKI Jakarta di tingkat nasional," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pendaftaran Anggota KI DKI 2025-2029 Dimulai 25 Juli

    access_time16-07-2025 remove_red_eye3786 personFolmer
  2. Tim Sepak Bola U-12 DKI Wakili Indonesia Berlaga di Dana Cup Denmark

    access_time16-07-2025 remove_red_eye1605 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. JPO di Jalan Otista Direvitalisasi, Rekayasa Lalin Dimulai 20 Juli

    access_time17-07-2025 remove_red_eye972 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Jakarta Fair 2025 Sukses Dorong Pertumbuhan Ekonomi

    access_time14-07-2025 remove_red_eye954 personFakhrizal Fakhri
  5. Pramono Tegaskan Komitmen Pembangunan Berkelanjutan di Forum PBB

    access_time17-07-2025 remove_red_eye933 personDessy Suciati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik