You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Penerimaan PKB di HBKB Hari Ini Capai Rp 121 Juta
.
photo Aldi Geri Lumban Tobing - Beritajakarta.id

Penerimaan PKB di Samling HBKB Capai Rp 121,6 Juta

Penerimaan Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) melalui layanan jemput bola Samsat Keliling (Samling) saat Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) di Jalan Sudirman-MH Thamrin mencapai Rp 121,6 juta.

Cukup membawa STNK dan KTP asli

Wakil Kepala BPRD DKI Jakarta, Yuandi Bayak Miko mengatakan, dalam layanan itu ada 133 Wajib Pajak (WP) yang menunaikan kewajibannya. Rinciannya, ada 105 WP kendaraan roda dua, dan 28 lainnya kendaraan roda empat.

"Prosesnya tidak lama, rata-rata hanya lima menit. Cukup membawa STNK dan KTP asli," ujarnya, Minggu (24/11).

Ribuan Penunggak Pajak Dikirimi Surat Panggilan

Yuandi menjelaskan, progam pengurangan dan keringanan pokok pajak kendaraan bermotor yang berlangsung sejak 16 September sampai 30 Desember 2019 disambut baik masyarakat.  

"Keringanan pajak diberikan supaya wajib pajak tertib administrasi, sadar kewajiban membayar pajak, dan target penerimaan pajak terlampaui," terangnya.

Ia menambahkan, saat layanan Samling HBKB, pegawai BPRD DKI Jakarta juga menginformasikan atau menyosialisasikan adanya program keringanan pajak daerah kepada warga yang beraktivitas di kawasan HBKB.

"Kami ingin program keringanan pajak ini tersosialisasi dan bisa dimanfaatkan dengan baik oleh masyarakat. Masih ada cukup waktu sampai 30 Desember 2019 bagi WP untuk memanfaatkan program itu," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2302 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1274 personTiyo Surya Sakti
  3. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye1015 personDessy Suciati
  4. Buka POR DWP DKI 2024, Pj Gubernur Teguh Harapkan Olahraga Jadi Budaya Hidup Sehat

    access_time30-10-2024 remove_red_eye973 personTiyo Surya Sakti
  5. PT KBN Perkuat Peran dalam Industri Logistik Terpadu

    access_time01-11-2024 remove_red_eye885 personAldi Geri Lumban Tobing