Baznas Bazis Jaksel Jalankan Program Bagi Piring
Hanya yatim piatu dan duafa yang kita berikan makan setiap hari dengan satu porsi senilai Rp 15 ribu,
"Hanya yatim piatu dan duafa yang kita berikan makan setiap hari dengan satu porsi senilai Rp 15 ribu. Mereka bisa makan gratis. Satu warung melayani 20 mustahik yang terdiri dari duafa dan yatim piatu," ujar Yasdar, Kepala Baznas Bazis Jakarta Selatan, Selasa (24/12).
Yasdar mengatakan, program Bagi Piring ini sudah berjalan sejak Oktober 2019 lalu. Ke depan, pihaknya akan memperluas lagi cakupan wilayah dalam program ini.
"Program ini sudah berjalan, tetapi belum di seluruh kecamatan. Baru yang berjalan itu di Pasar Minggu, Cilandak dan Pesanggrahan," katanya.
Ia menjelaskan, tujuan dijalankannya program ini untuk meringankan beban yatim piatu dan duafa. Selain itu juga diharapkan dapat menanamkan rasa empati pemilik warung kepada sesama.
"Alhamdulillah para pemilik warung sangat merespons
. Kadang ada satu warung makan yang bersedia melebihi 20 mustahik untuk makan di tempat usahanya," tandasnya.-
Baznas Bazis Jaksel Salurkan Bantuan untuk 5.587 Mustahik
access_timeSabtu, 23 November 2019 10:43 WIB
remove_red_eye5434 personRezki Apriliya Iskandar