You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Ruang Publik Terpadu Ramah Anak di Jakpus Rampung Maret 2015
.
photo Rudi Hermawan - Beritajakarta.id

Ruang Publik Terpadu di Cideng Rampung Maret

Pemkot Jakarta Pusat tengah membangun Taman Tidore di Jl Tidore RT 02/05 Cideng, Gambir menjadi ruang publik terpadu ramah anak (RPTRA). Pembangunan taman tersebut ditargetkan rampung pada Maret mendatang.

Jadi nanti dibangun sesuai kehendak masyarakat

Walikota Jakarta Pusat, Mangara Pardede mengatakan, konsep pembangunan RPTRA tersebut juga melibatkan sosiolog. Hal ini dilakukan untuk mengetahui keinginan masyarakat setempat.

Jakpus Bakal Bangun Ruang Publik Terpadu Ramah Anak

"Targetnya Maret tahun ini selesai dan desainnya seperti apa para sosiolog sedang blusukan untuk mencari tahu keinginan warga. Jadi nanti dibangun sesuai kehendak masyarakat," ujar Mangara, Minggu (18/1).

Dikatakan Mangara, taman seluas 1.653 meter tersebut akan dibangun menggunakan program corporate social responsibility (CSR) yang akan dilengkapi ruang serbaguna, sarana olahraga dan fasilitas bermain ramah anak

"Ini menjadi pilot project dan target kami setiap kecamatan memiliki 1 taman RPTRA," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4298 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1842 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1733 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1644 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1619 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik