You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Bersama Tiga Pilar Kelurahan Pulau Kelapa Monitoring Pulau Resort
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Tiga Pilar di Kelurahan Pulau Kelapa Monitoring Pulau Resort

Tiga pilar di Kelurahan Pulau Kelapa, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara, Kepulauan Seribu melakukan monitoring ke pulau-pulau resort.

Aman dan nyaman

Lurah Pulau Kelapa, Madi M Dali mengatakan, monitoring bertujuan menjaga keamanan dan ketertiban untuk lebih memberikan kenyamanan bagi warga dan wisatawan.

"Kami melakukan pemantauan di Pulau Pantara, Pulau Kelor Timur, dan sekitarnya. Kondisi terkini kami pastikan aman terkendali," ujarnya, Jumat (14/2).

Puluhan Kapal Tak Laik Laut di Pulau Panggang Ditertibkan

Madi menjelaskan, dalam monitoring tersebut juga dilakukan sosialisasi kepada para pengelola pulau resort untuk bisa terus bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban.

"Kami ingin wistawan yang datang merasa aman dan nyaman. Kalau ada kejadian yang berpotensi menganggu keamanan dan ketertiban kami minta segera dilaporkan," terangnya.

Ia menambahkan, monitoring akan dilakukan secara rutin untuk memastikan Kepulauan Seribu sebagai salah satu destinasi wisata unggulan di Jakarta memiliki citra yang baik.

"Faktor keamanan dan ketertiban ini sangat penting untuk mendukung sektor pariwisata di Kepulauan Seribu," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Siapkan Pendaftaran Online PJLP, Pelamar Diimbau Tidak Datang ke Balai Kota

    access_time22-04-2025 remove_red_eye15333 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Dibuka Dua Gelombang, Rekrutmen Petugas PPSU Bisa di Kelurahan-Kecamatan

    access_time22-04-2025 remove_red_eye3220 personFakhrizal Fakhri
  3. Pemkot Jaktim Data Warga Pencari Kerja

    access_time21-04-2025 remove_red_eye2359 personNurito
  4. Pramono Ingin Jakarta Jadi Destinasi Olahraga Internasional

    access_time19-04-2025 remove_red_eye1732 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Pramono Imbau Warga Daftar PPSU dan Damkar Melalui Kelurahan

    access_time23-04-2025 remove_red_eye1412 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik