You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Anggota DPRD Diingatkan untuk Kurangi Interaksi Langsung
.
photo doc - Beritajakarta.id

Anggota DPRD Diingatkan untuk Kurangi Interaksi Langsung

Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Zita Anjani, mengingatkan agar anggota dewan yang melaksanakan tugas dari rumah untuk mengurangi interaksi fisik guna mengurangi risiko penularan Corona Virus Disease (COVID-19).

Ini waktu untuk berjarak, mengurangi interaksi langsung. Jangan malah dipakai untuk liburan ke luar kota,

Meski bekerja dari rumah, Zita berharap anggota dewan terus berkordinasi dan tidak pergi berlibur ke luar kota saat ini.

"Yang jelas kordinasi terus. Kalau ada gejala atau sakit, langsung berobat. Ini waktu untuk berjarak, mengurangi interaksi langsung. Jangan malah dipakai untuk liburan ke luar kota," tegasnya, Senin (16/3).

Cegah COVID-19, Agenda Kegiatan Kerja Legislatif Dibatalkan

Sementara itu, Plt Sekretaris DPRD Provinsi DKI Jakarta, Dame Aritonang menjelaskan, kebijakan untuk bekerja di rumah merupakan inisiatif anggota legislatif atau fraksi di parlemen.

"Itu merupakan keputusan dari fraksi, namun untuk sekretariat dewan masih bekerja seperti biasa sambil menunggu arahan lanjutan dari Gubernur," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4001 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2774 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1744 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1553 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1415 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik