You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Disnakertrans dan Energi DKI Lakukan Pengawasan PSBB ke PT Siemens
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Disnakertrans dan Energi DKI Lakukan Pengawasan PSBB di Jaktim

Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi (Disnakertrans) dan Energi DKI Jakarta, hari ini kembali melakukan pengawasan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dengan mengunjungi pabrik PT Siemens Indonesia di Jl Ahmad Yani, Pulomas, Pulogadung.

Kami ingin memastikan bahwa di pabrik ini sudah tidak ada aktivitas karyawan,

Kegiatan yang dipimpin Kepala Disnakertrans dan Energi DKI Jakarta, Andri Yansyah ini untuk memastikan tidak ada aktivitas pekerjaan di pabrik tersebut. Dalam kunjungannya kali ini, jajaran Disnakertrans dan Energi DKI hanya mendapati adanya karyawan yang tengah melakukan rapid test yang diselenggarakan perusahaan bekerja sama dengan RS Siloam.

"Kami ingin memastikan bahwa di pabrik ini sudah tidak ada aktivitas karyawan menyusul adanya dua karyawan yang positif COVID-19. Karena sesuai peraturan, satu orang saja yang terkena maka perusahaan harus tutup," ujar Andri Yansyah di lokasi, Jumat (8/5).

DRD Minta Warga Patuhi PSBB Agar Pandemi COVID-19 Cepat Berakhir

Dikatakan Andri, PT Siemens Indonesia telah menjalankan prosedur yang bagus dan sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Karena saat ada temuan dua karyawan yang positif COVID-19, perusahaan langsung melakukan rapid test bagi seluruh karyawan. Menurutnya, mulai hari ini pabrik juga akan tutup hingga 14 hari ke depan.

Sementara itu, Manager Environmental Health and Safety Representative (EHS) PT Siemens Indonesia, Heri membenarkan dua karyawannya positiv COVID-19 sesuai hasil tes swab. Sedangkan tujuh karyawan lainnya yang pernah kontak langsung dengan dua karyawan yang positif juga langsung melakukan isolasi mandiri.

"Kami langsung lakukan rapid test mandiri seluruh karyawan yang berjumlah 600 orang. Ini  untuk memastikan saja apakah ada yang positif lagi atau tidak. Mudah-mudahan tidak ada yang positif," tandas Heri.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI akan Rekrut Tenaga PPSU Kelurahan

    access_time09-04-2025 remove_red_eye7455 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2209 personNurito
  3. Pramono-Rano Doakan Santri Gontor Berhasil dalam Menuntut Ilmu

    access_time08-04-2025 remove_red_eye1052 personDessy Suciati
  4. Wagub Rano Sapa Pengunjung Acara Lebaran di Jakarta

    access_time05-04-2025 remove_red_eye935 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Ketua DPRD Dukung Upaya Pemprov DKI Perbaiki Fasilitas RDF Plant Rorotan

    access_time10-04-2025 remove_red_eye736 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik