You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Hari Ini PAM Jaya Distribusikan 5000 Paket Bantuan
.
photo Wuri Setyaningsih - Beritajakarta.id

PAM Jaya Salurkan Bantuan 5.000 Paket Kebutuhan Pokok

PAM Jaya mendistribusikan 5.000 paket kebutuhan pokok ke sejumlah wilayah di Jakarta secara serentak, Senin (18/5).

Harapan kami, semoga kita semua khususnya masyarakat Jakarta bisa melewati COVID-19,

Manajer Humas PAM Jaya, Linda Nurhandayani mengatakan, bantuan tersebut berasal dari program Corporate Social Responsibility (CSR) PAM Jaya untuk membantu warga Jakarta yang terdampak Coronavirus Disease (COVID-19).

"Total ada delapan lokasi yang kita distribusikan yaitu Kelurahan Bendungan Hilir, Rusun Daan Mogot, Rusun Waduk Pluit, Pulau Untung Jawa, Pulau Payung, Pulau Kelapa, Pulau Panggang dan Pulau Pramuka," ujar Linda, Senin (18/5).

PAM Jaya Pastikan Layanannya Tetap Prima

Dikatakan Linda, pulau-pulau di wilayah Kabupaten Kepulauan Seribu tersebut merupakan pelanggan PAM Jaya di mana terdapat sistem pengolahan air laut menjadi air bersih yang dikelola PAM Jaya.

"Satu paket kebutuhan pokok berisi tiga kilogram beras, dua liter minyak goreng, sirup, tepung terigu, teh bungkus, mi instan dan kopi," jelasnya.

Dana yang dikeluarkan PAM Jaya untuk 5.000 paket kebutuhan pokok tersebut sebesar Rp 500 juta. Pihaknya berharap bantuan tersebut dapat berguna bagi warga yang menerima manfaat.

"Harapan kami, semoga kita semua khususnya masyarakat Jakarta bisa melewati COVID-19," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3645 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1045 personNurito
  3. 40 Kafilah Jaksel Ikuti STQH Tingkat Provinsi DKI

    access_time15-11-2024 remove_red_eye956 personTiyo Surya Sakti
  4. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye886 personFolmer
  5. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye866 personTiyo Surya Sakti