You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemkab Tingkatkan Kewaspadaan Melalui Pengawasan Wilayah Sepanjang PSBB Transisi
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Pemkab Perkuat Pengawasan Wilayah Selama PSBB Transisi

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Seribu memperkuat pengawasan wilayah selama penerapan masa PSBB Transisi, guna menekan laju penyebaran COVID-19.

Perlu ditingkatkan kewaspadaan, pengawasan, serta kesadaran masyarakat

Hal ini ditegaskan Wakil Bupati Kepulauan Seribu, Junaedi, usai memimpin apel pencanangan perkuatan personil Gugus Tugas COVID-19 di Taman Arsa, Kelurahan Pulau Untung Jawa, Selasa (30/6).

"Perlu ditingkatkan kewaspadaan, pengawasan, serta kesadaran masyarakat," ujar Junaedi.

Pengawasan Wisatawan di Pelabuhan Pulau Tidung Diperketat

Meski Kepulauan Seribu dikatakan aman, tegas Junaedi, warga dan pelaku usaha wisata tetap harus diingatkan untuk selalu waspada serta menerapkan pola hidup bersih dan sehat.  

"Jika ada yang melanggar diperingatkan, bila perlu ditutup usahanya demi keamanan bersama," tegasnya.

Setelah melakuka apel, Wabup bersama tim Gugus Tugas COVID-19 melakukan monitoring ke Dermaga Tanjung Pasir, Tangerang. Monitoring dilakukan meliputi kesiapsiagaan petugas kesehatan dalam mengawasi penumpang dan ABK terkait protokol kesehatan.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4252 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1814 personFakhrizal Fakhri
  3. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1600 personFakhrizal Fakhri
  4. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1575 personAnita Karyati
  5. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1560 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik