You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Dinas PPAPP Gelar Bimtek Konseling Keluarga dan Kesetaraan Gender
.
photo doc - Beritajakarta.id

Dinas PPAPP Gelar Bimtek Konseling Keluarga dan Kesetaraan Gender

Dinas Pemberdayaan, Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk (PPAPP) DKI Jakarta mengadakan bimbingan teknis (Bimtek) daring kepada 90 tenaga layanan UPT Pusat Pelayanan Terpadu Pemberdayaan Perempuan dan Anak (P2TP2A), dan mitra kerja binaan.

Tujuannya, agar peserta memahami dasar-dasar konseling keluarga terkait kesetaraan gender serta mampu menerapkannya

Kepala Dinas PPAPP DKI Jakarta, Tuty Kusumawati mengatakan, bimtek kali ini bertema 'Konseling Keluarga, Kesetaraan Gender dan Hak Anak' dan diadakan sejak 5 Oktober hingga hari ini.

"Tujuannya, agar peserta memahami dasar-dasar konseling keluarga terkait kesetaraan gender serta mampu menerapkannya dalam melakukan pelayanan konseling kepada masyarakat," ungkap Tuty, Selasa (6/10).

Pos Pengaduan Daring Dinas PPAPP DKI Beroperasi Efektif

Bimtek ini mengundang narasumber dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak; Dinas PPAPP DKI Jakarta; Fakultas Ekologi Manusia, Institut Pertanian Bogor; dan penggiat isu gender.

Materi yang diberikan diantaranya, Kebijakan dan Strategi Peningkatan Kualitas Keluarga dalam Mewujudkan Kesetaraan Gender, Kebijakan dan Strategi Perlindungan Perempuan dan Anak di DKI Jakarta, Konseling Keluarga terkait Peningkatan Kualitas Keluarga untuk Mewujudkan Kesetaraan Gender dan Perlindungan Anak, serta Layanan Kekerasan Perempuan dan Anak Berperspektif Gender.

"Diharapkan melalui bimtek ini terlatihnya tenaga layanan dan mitra kerja Dinas PPAPP dalam melakukan layanan yang berperspektif gender," tandas Tuty.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2222 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1260 personTiyo Surya Sakti
  3. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1216 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1068 personDessy Suciati
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye987 personDessy Suciati