You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sudin Sosial Jakpus Salurkan Bantuan Bagi Korban Kebakaran di Kemayoran Gempol
....
photo Folmer - Beritajakarta.id

Sudinsos Jakpus Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Kemayoran

Suku Dinas Sosial Jakarta Pusat menyalurkan bantuan bagi korban kebakaran di Jalan Kemayoran Gempol RT 5/ RE 06, Kelurahan Kebon Kosong, Senin (2/11).

Bantuan berupa 12 lusin handuk besar, mie instan dua dus, matras delapan lembar, biskuit satu dus (empat pak) dan terpal dua lembar

Kasudin Sosial Jakarta Pusat, Ngapuli Perangin Angin mengatakan, pihaknya bergerak cepat mendistribusikan bantuan bagi 62 jiwa korban kebakaran yang saat ini mengungsi di Gedung SMKN 21.  

"Kami langsung menyalurkan bantuan berupa 12 lusin handuk besar, mie instan dua dus, matras delapan lembar, biskuit satu dus (empat pak) dan terpal dua lembar," ujar Ngapuli.

Sudinsos Jaktim Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran

Ia mengungkapkan, pihaknya juga mendistribusikan bantuan makanan siap saji bagi warga di lokasi pengungsian.

"Sebanyak 100 nasi kotak dan air mineral juga disalurkan pada Minggu malam hari dan Senin siang," ungkapnya.

Lurah Kebon Kosong, Suparjo menambahkan, pihaknya telah mengerahkan petugas PPSU untuk melakukan pembersihan sampah di lokasi kebakaran.

"PPSU juga telah membersihkan sampah di lokasi bekas kebakaran," jelasnya.

Kebakaran di Kemayoran Gempor terjadi pada Minggu (1/11) siang kemarin. Dua lapak, enam bangunan rumah tinggal dan satu pos polisi terbakar. Tidak ada korban jiwa dalam musibah kebakaran ini.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2320 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1279 personTiyo Surya Sakti
  3. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye1027 personDessy Suciati
  4. Buka POR DWP DKI 2024, Pj Gubernur Teguh Harapkan Olahraga Jadi Budaya Hidup Sehat

    access_time30-10-2024 remove_red_eye981 personTiyo Surya Sakti
  5. PT KBN Perkuat Peran dalam Industri Logistik Terpadu

    access_time01-11-2024 remove_red_eye894 personAldi Geri Lumban Tobing