You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
RPTRA Nyiur Melambai Kelurahan Pulau Kelapa Menangkan Lomba RPTRA Smart Competition
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

RPTRA Nyiur Melambai Juara Lomba Cerdas Cermat

Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Nyiur Melambai, Kelurahan Pulau Kelapa, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara, berhasil menjuarai lomba cerdas cermat bertajuk RPTRA Smart Competition yang diselenggarakan Suku Dinas Pemberdayaan, Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk (PPAPP) Kepulauan Seribu.

HUT ke-19 Kabupaten Kepulauan Seribu

Kepala Suku Dinas PPAPP Kepulauan Seribu, Rizky Hamid mengatakan, kegiatan yang diselenggarakan secara virtual tersebut kemarin melibatkan sembilan RPTRA yang ada di wilayah Kepulauan Seribu.

"Materi lomba meliputi pengetahuan petugas RPTRA tentang berbagai program Dinas PPAPP dan program pokok PKK dalam mendukung kota layak anak," ujarnya, Kamis (5/11).

RPTRA di Kepulauan Seribu Dibuka dengan Penerapan Protokol Kesehatan

Rizky menjelaskan, lomba cerdas cermat ini diadakan dalam rangka menyambut HUT ke-19 Kabupaten Kepulauan Seribu sekaligus sebagai upaya meningkatkan pengetahuan petugas RPTRA. 

"Untuk hadiah dan penghargaan akan diserahkan bertepatan dengan perayaan HUT ke-19 Kabupaten Kepulauan Seribu," tandasnya.

Untuk diketahui, dalam lomba cerdas cermat tersebut berhasil menjadi Juara 2 adalah RPTRA Klanceng Putih dari Kelurahan Pulau Pari. Sedangkan, Juara 3 diraih RPTRA Tanjung Elang Berseri dari Pulau Pramuka.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pramono Anung Siap Ikuti Prosesi Pelantikan Sebagai Gubernur DKI

    access_time20-02-2025 remove_red_eye2692 personTiyo Surya Sakti
  2. Jakarta International Stadium Resmi Jadi Markas Persija

    access_time20-02-2025 remove_red_eye2241 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Alumni Menwa UPNVJ Tanam Mangrove di Hutan Angke Kapuk

    access_time22-02-2025 remove_red_eye1635 personNurito
  4. Kebakaran di Gedung Pasar Raya Blok M Berhasil Dipadamkan

    access_time19-02-2025 remove_red_eye1049 personTiyo Surya Sakti
  5. Pemprov DKI akan Gelar Pasar Pangan Murah di 193 Lokasi

    access_time22-02-2025 remove_red_eye1011 personBudhi Firmansyah Surapati