Warga Keluhkan Tumpukan Sampah di Rawa Buaya
Tumpukan sampah yang berceceran di jalan samping kantor PT Orang Tua (OT), dikeluhkan warga RW 03, Kelurahan Rawa Buaya, Cengkareng, Jakarta Barat. Selain menebarkan aroma tidak sedap, tumpukan sampah itu juga membuat akses jalan menjadi sempit.
Kami mohon agar sampah yang berserakan serta tumpukan karung di samping PT Orang Tua supaya dibersihkan, karena sudah sangat mengganggu warga,
"Kami mohon agar sampah yang berserakan serta tumpukan karung di samping PT Orang Tua supaya dibersihkan, karena sudah sangat mengganggu warga," kata Surahman (51), salah satu warga Rt 02/03 Kelurahan Rawa Buaya, Kamis (5
/3).Tumpukan Sampah di Pulogebang Mulai DiangkutKepala Suku Dinas Kebersihan Jakarta Barat, Anggiat Togatorop mengungkapkan, pihaknya segera melakukan pengecekan ke lokasi terkait tumpukan sampah yang telah mengganggu akvitas warga.
“Sampah tidak boleh menumpuk karena akan berdampak pada bau yang mengganggu kenyamanan warga. Untuk itu kami akan lakukan pengecekan dan bila benar akan kami angkut dan bersihkan seluruhnya,” ujar Anggiat.