You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemkot Jakbar Sediakan Ruang Kuliah untuk Kader Ulama
Mahasiswa Pendidikan Dasar Ulama (PDU) yang selama ini menumpang kuliah di Pesantren Al Hidayah, Kelurahan Kembangan Utara, Kembangan, Jakarta Barat, kini bisa kuliah lebih nyaman di gedung Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Barat di Ruang Suwiryo, la.
photo Yopie Oscar - Beritajakarta.id

Pemkot Jakbar Sediakan Ruang Kuliah untuk Kader Ulama

Mahasiswa Pendidikan Dasar Ulama (PDU) yang selama ini menumpang kuliah di Pesantren Al Hidayah, Kelurahan Kembangan Utara, Kembangan, Jakarta Barat, kini bisa kuliah lebih nyaman di gedung Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Barat di Ruang Suwiryo, lantai 16, gedung B.

Ini adalah kantor bersama, bukan saja milik pemerintah saja, tapi milik bersama

Sekretaris Kota (Sekko) Jakarta Barat, M Zen, dalam acara pengukuhan mahasiswa PDU Angkatan VII tahun 2015-2017 di kantor Walikota Jakarta Barat meminta agar mahasiswa dapat memanfaatkan ruangan tersebut sebaik mungkin dengan menjaga fasilitas yang ada serta menjaga kebersihan ruangan.

“Ini adalah kantor bersama, bukan milik pemerintah saja, tapi milik bersama. Tapi, kebersihanannya harus dijaga. Jika ada yang merokok di ruangan nanti dikeluarkan saja,” tegasnya, Kamis (5/3).

Ahok Minta Ulama Berantas Buta Alquran

Sementara itu, Ketua PDU Jakarta Barat, Salim Tohir mengatakan, Pendidikan Dasar Ulama merupakan program Majelis Ulama Indonesia (MUI) dan diadakan gratis melalui seleksi dari beberapa sekolah dan pesantren se-Jakarta Barat. Menurutnya, mahasiswa yang telah terpilih tersebut akan melaksanakan perkuliahan selama dua tahun atau empat semester dengan enam mata kuliah antara lain, Ilmu Fiqih dan Bahasa Arab.

“Untuk waktunya dari hari Jumat sampai Minggu, pukul 14.00-17.00 WIB. Bagi yang tidak hadir tiga kali pertemuan dalam satu semester akan dikeluarkan,” tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. KI DKI Dorong Kelurahan Kalibaru Tingkatkan Pelayanan Publik

    access_time23-05-2025 remove_red_eye1832 personFolmer
  2. Warga Kelurahan Gunung Apresiasi Sudin SDA Jaksel Gercep Keruk Kali Jelawe

    access_time23-05-2025 remove_red_eye1503 personTiyo Surya Sakti
  3. Relaunching Sirukim, Jamin Kemudahan dan Akuntabilitas Akses Rusunawa

    access_time27-05-2025 remove_red_eye1429 personDessy Suciati
  4. Kabar Gembira, Bansos KLJ, KPDJ dan KAJ Bulan Mei 2025 Mulai Dicairkan

    access_time24-05-2025 remove_red_eye1428 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Besok, Pramono Canangkan HUT ke-498 Kota Jakarta di Blok M

    access_time23-05-2025 remove_red_eye1368 personDessy Suciati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik