You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Proyek Pelebaran Jalan Joglo Akan Dilanjutkan
.
photo doc - Beritajakarta.id

Proyek Pelebaran Jalan Joglo Segera Dilanjutkan

Proyek pelebaran Jalan Joglo Raya di Kecamatan Kembangan, Jakarta Barat, segera dilanjutkan. Sebelumnya, proyek yang dimulai tahun 2009 lalu terkendala 21 bangunan yang belum dibebaskan.

Kami hanya sebagai mediator, jika anggaran dari dinas sudah keluar nanti kami langsung action

Wakil Ketua Panitia Pembebasan Tanah (P2T), Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Barat, Asril Marzuki, mengatakan, pihaknya masih menunggu konfirmasi dari Dinas Bina Marga soal anggaran pembebasan bangunan tersebut. Saat ini, masih banyak warga yang belum memenuhi syarat untuk dibebaskan.

“Kami hanya sebagai mediator, jika anggaran dari dinas sudah keluar nanti kami langsung action. Syarat-syarat untuk dibebaskan juga masih belum lengkap, ada yang bilang masih di bank,” katanya, Jumat (6/3).

Proyek Pelebaran Jalan Joglo Kembali Tertunda

Sementara, lanjut Asril, menyangkut penyesuaian Nilai Jual Objek Pajak (NJOP) yang rencananya akan diberlakukan setiap tahun, pihaknya mengaku belum mengetahuinya. Namun demikian, akan menggunakan NJOP yang terbaru yang ditentukan oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta.

“Nanti juga akan kami lihat kelengkapan syarat-syarat bangunan yang akan dibebaskan serta NJOP yang akan diberlakukan berapa. Pastinya kami menunggu anggaran karena tahap ini adalah tahap pembayaran untuk melanjutkan proyek tersebut,” tandasnya.

Untuk diketahui, proyek pelebaran Jalan Joglo Raya akan dilakukan sepanjang 1,4 kilometer dari Taman Alfa Indah-Perumahan Mega Kebon Jeruk, dengan lebar 26 meter untuk dua jalur. Proyek tersebut terhambat lantaran masih terdapat puluhan bangunan yang belum dibebaskan akibat syarat-syarat pembebasan belum terpenuhi oleh warga.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Tiga ASN Berprestasi Pemprov DKI Terima Penghargaan dari Gubernur

    access_time07-05-2025 remove_red_eye4482 personDessy Suciati
  2. Rano Ajak PPSU dan Petugas Gulkarmat Nobar Film

    access_time08-05-2025 remove_red_eye1345 personBudhi Firmansyah Surapati
  3. Pemprov DKI-Kabupaten Karawang Perkuat Kerja Sama Pangan

    access_time06-05-2025 remove_red_eye1286 personDessy Suciati
  4. Jakarta Diproyeksikan Jadi Kota Tujuan Wisata Olahraga

    access_time04-05-2025 remove_red_eye1285 personFakhrizal Fakhri
  5. Dilantik Jadi Kadiskominfotik, Budi Awaluddin Naik Transjakarta ke Balai Kota

    access_time07-05-2025 remove_red_eye1246 personFolmer

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik