You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Renovasi Halte Pasar Baru Rampung
.
photo Istimewa - Beritajakarta.id

Renovasi Halte Pasar Baru Rampung

Halte Pasar Baru telah rampung direnovasi. Proses renovasi memakan waktu selama sebulan atau sejak 16 Desember 2020 hingga 16 Januari 2021. Saat ini halte tersebut sudah digunakan oleh pelanggan Transjakarta.

Saat ini perbaikan sudah selesai dan dapat digunakan oleh pelanggan dengan aman dan nyaman,

Direktur Utama PT Transjakarta, Sardjono Jhony Tjitrokusomo mengatakan, perbaikan dilakukan karena beberapa fasilitas halte membutuhkan perbaikan agar keamanan dan kenyamanan pelanggan Transjakarta terus terjaga.

15 Penghuni Kos di Pasar Baru Jalani Swab Test

"Saat ini perbaikan sudah selesai dan dapat sudah digunakan oleh pelanggan dengan aman dan nyaman," ujar Jhony, Sabtu (16/1).

Bagi pelanggan Bus Transjakarta yang ingin mengakses layanan koridor 3 Kalideres - Pasar Baru dan koridor 5C PGC - Harmoni dapat kembali mengakses Halte Pasar Baru per Sabtu (16/1).

Diharapkan seluruh pelanggan dapat turut serta menjaga fasilitas baru di halte tersebut, sehingga kenyamanan dan keamanan halte dapat terus terjaga.

"Kami selalu mengimbau kepada pelanggan untuk tetap mematuhi protokol kesehatan dengan menerapkan 3M yakni Memakai masker, Menjaga jarak, dan Mencuci tangan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Personel Gabungan Tangani Genangan di Cibubur

    access_time18-04-2024 remove_red_eye11942 personNurito
  2. Korsleting Listrik Diduga Picu Kebakaran di Jalan Tridharma Utama III

    access_time18-04-2024 remove_red_eye4676 personTiyo Surya Sakti
  3. BMKG Prediksi Jakarta Hari Ini Diguyur Hujan

    access_time18-04-2024 remove_red_eye3762 personAnita Karyati
  4. Layanan di TPU Jeruk Purut Tetap Optimal

    access_time18-04-2024 remove_red_eye3477 personTiyo Surya Sakti
  5. 45 Personel Gulkarmat Jaksel Berhasil Padamkan Kebakaran di Lenteng Agung

    access_time22-04-2024 remove_red_eye3427 personTiyo Surya Sakti