You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Warga RW 04 Kelurahan Pulau Kelapa Kembangkan Pertanian Perkotaan Sistem Hidroponik
....
photo Suparni - Beritajakarta.id

Warga RW 04 Pulau Kelapa Giat Kembangkan Pertanian Perkotaan

Warga RW 04, Kelurahan Pulau Kelapa, Kecamatan kepulauan Seribu Utara, Kepulauan Seribu, terus mengembangkan urban farming atau pertanian perkotaan dengan menerapkan metode hidroponik.

Ketahanan pangan warga

Ketua RW 04, Kelurahan Pulau Kelapa, Khairul Waroh mengatakan, pengembangan pertanian perkotaan dilakukan dengan melibatkan pengurus RT/RW, kader PKK, Posyandu dan karang taruna.

"Kami memanfaatkan lahan kosong seluas 200 meter persegi di samping RPTRA Nyiur Melambai. Sudah pernah panen perdana beberapa bulan lalu seperti, kangkung, sawi dan pakcoi untuk pemenuhan kebutuhan sayur-mayur sekaligus ketahanan pangan warga," ujarnya, Selasa (19/1).

Tim Gugus Tugas COVID RW 01 Rawasari Giat Wujudkan Ketahanan Pangan

Sementara itu, Lurah Pulau Kelapa, Madi Moh Dali menambahkan, untuk kebutuhan perangkat hidroponik dan kebutuhan bibit juga ada bantuan dari Kementerian Kelautan dan Perikanan RI dengan pendampingan oleh suku dinas terkait.

"Saya berharap pertanian perkotaan ini bisa menjadi contoh bagi RW lainnya untuk bisa dikembangkan di lebih banyak lagi wilayah di kelurahan Pulau Kelapa," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Dinas PPKUKM Lakukan Pengawasan Pompa Ukur BBM SPBU di Jalur Mudik

    access_time21-03-2025 remove_red_eye1283 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Empat Kapal Nelayan di Perairan Kepulauan Seribu Kedapatan Langgar Aturan

    access_time21-03-2025 remove_red_eye1134 personAnita Karyati
  3. Pemprov DKI Kembali Buka Pendaftaran Mudik Gratis 2025 pada 19 Maret

    access_time18-03-2025 remove_red_eye1124 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Pencairan Dana Apresiasi PJLP Maksimal 21 Maret 2025

    access_time18-03-2025 remove_red_eye927 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Akhir Pekan, Jakarta Diprediksi Berawan hingga Hujan Ringan

    access_time23-03-2025 remove_red_eye871 personDessy Suciati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik