You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sudin KPKP Kepulauan Seribu Lepaskan 150 Ikan Nemo di Perairan Pulau Untung Jawa
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

150 Ikan Giru Dilepas di Perairan Pulau Untung Jawa

Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) Kepulauan Seribu melepas 150 ekor ikan giru atau lebih dikenal dengan ikan badut (clownfish) di perairan Pulau Untung Jawa, Kelurahan Pulau Untung Jawa, Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan.

Menambah keindahan bawah laut 

Kepala Suku Dinas KPKP Kepulauan Seribu, Devi Lidya mengatakan, pelepasan ikan yang cukup terkenal karena adanya film Finding Nemo tersebut dilakukan untuk terus menjaga kelestarian dan ekosistem laut.

"Ikan-ikan ini nantinya juga akan semakin menambah keindahan bawah laut di perairan Pulau Untung Jawa agar semakin menambah daya tarik bagi wisatawan," ujarnya, Sabtu (20/3).

PBKL Dinas KPKP Restocking 21.090 Benih Ikan di 2020

Devi menjelaskan, ikan badut tersebut merupakan hasil penangkaran dan budidaya dari Pusat Budidaya dan Konservasi Laut (PBKL) Pulau Tidung yang disiapkan untuk restocking selain berbagai jenis bibit ikan lainnya, seperti, bawal, kakap dan kerapu.

"Kita ingin kelestarian dan keindahan alam di Kepulauan Seribu terus terjaga untuk menunjang sektor pariwisata," terangnya.

Ia menambahkan, Sudin KPKP Kepulauan Seribu juga menyerahkan bantuan berupa 1.500 bibit bibit mangrove atau bakau untuk ditanam di pesisir Pulau Untung Jawa.

"Mangrove ini penting, tidak hanya menjadi bagian penting untuk ekosistem. Tapi, juga kaitannya untuk mencegah abrasi," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Tiga ASN Berprestasi Pemprov DKI Terima Penghargaan dari Gubernur

    access_time07-05-2025 remove_red_eye4420 personDessy Suciati
  2. Rano Ajak PPSU dan Petugas Gulkarmat Nobar Film

    access_time08-05-2025 remove_red_eye1318 personBudhi Firmansyah Surapati
  3. Jakarta Diproyeksikan Jadi Kota Tujuan Wisata Olahraga

    access_time04-05-2025 remove_red_eye1276 personFakhrizal Fakhri
  4. Pemprov DKI-Kabupaten Karawang Perkuat Kerja Sama Pangan

    access_time06-05-2025 remove_red_eye1274 personDessy Suciati
  5. Dilantik Jadi Kadiskominfotik, Budi Awaluddin Naik Transjakarta ke Balai Kota

    access_time07-05-2025 remove_red_eye1228 personFolmer

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik