You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
SDN Tengah 06 Pagi Siap Uji Coba KBM Tatap Muka Terbatas
....
photo Nurito - Beritajakarta.id

SDN Tengah 06 Pagi Siap Uji Coba KBM Tatap Muka Terbatas

SDN Tengah 06 Pagi di Jl H. Ali Kelurahan Tengah, Kramat Jati, Jakarta Timur, siap menggelar kegiatan belajar mengajar (KBM) dengan sistem tatap muka terbatas, Rabu (7/4) besok.

Setiap ruang kelas hanya diisi 15 siswa. Masing-masing siswa jarak tempat duduknya 1,5 meter

Kepala SDN Tengah 06, Sugesti mengatakan, pihaknya telah menata meja dan kursi di ruang kelas yang disiapkan untuk KBM dengan jarak 1,5 meter. Kemudian tempat cuci tangan, hand sanitaizer, thermal gun hingga hingga tempat isolasi bagi siswa yang suhu tubuhnya tinggi atau memiliki gejala penyakit.

"Saat ini sudah kita siapkan segala sesuatunya agar KBM tatap muka terbatas bisa berjalan sesuai SOP yang berlaku," kata Sugesti, Selasa (6/4).

600 Tenaga Pendidik di Jaktim Mulai Divaksin COVID-19

Rencananya, KBM tatap muka terbatas ini akan diikuti siswa kelas IV, V dan VI secara bergantian. Di hari pertama akan diikuti 31 siswa kelas V. Kemudian hari berikutnya kelas VI ada 52 siswa yang terbagi dalam dua kelas. Selanjutnya kelas IV ada 31 siswa.

"Setiap ruang kelas hanya diisi 15 siswa. Masing-masing siswa jarak tempat duduknya 1,5 meter," jelasnya.

Bendahara SDN Tengah 06, Anisa Rizki Kurnia menambahkan, pihaknya telah memasang spanduk berisi imbauan agar siswa mengikuti tata tertib selama KBM tatap muka terbatas berlangsung di sekolah.

"Kita juga siapkan alat pelindung diri (APD) lengkap untuk guru, antisipasi jika terjadi hal yang tak diinginkan. Kemudian 10 boks masker medis, face shield 20 unit juga disiapkan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. MRT Jakarta Kaji Perluas Rute ke Tangerang Selatan

    access_time13-07-2025 remove_red_eye1122 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Transjakarta Didorong Kembangkan Layanan Strategis

    access_time11-07-2025 remove_red_eye991 personFakhrizal Fakhri
  3. Pendaftaran Anggota KI DKI 2025-2029 Dimulai 25 Juli

    access_time16-07-2025 remove_red_eye976 personFolmer
  4. Tim Sepak Bola U-12 DKI Wakili Indonesia Berlaga di Dana Cup Denmark

    access_time16-07-2025 remove_red_eye887 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Jakarta Fair 2025 Sukses Dorong Pertumbuhan Ekonomi

    access_time14-07-2025 remove_red_eye868 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik