You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
TP PKK kabupaten Santuni Mustahik dan Guru Ngaji Se-Kabupaten Kepulauan Seribu
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

TP PKK Kepulauan Seribu Santuni Mustahik dan Guru Mengaji

Tim Penggerak (TP) PKK Kabupaten Kepulauan Seribu menyantuni yatim piatu, dhuafa dan guru mengaji dari kelurahan-kelurahan yang ada di Kecamatan Kepulauan Seribu Utara serta Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan.

Semoga ini bisa membantu dan memberikan kebahagiaan

Ketua TP PKK Kabupaten Kepulauan Seribu, Rita Susanti Junaedi mengatakan, santunan diawali dari Kelurahan Pulau Panggang Kecamatan Kepulauan Seribu Utara dan dilanjutkan ke Kelurahan Pulau Tidung Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan.

"Santunan diberikan kepada mustahik setiap kelurahan masing-masing 25 anak yatim piatu dan 10 dhuafa di enam kelurahan yang ada. Santunan juga diberikan kepada 20 guru mengaji," ujarnya, disela-sela penyerahan santunan di Kelurahan Pulau Panggang, Selasa (4/5).

121 Mustahik di Pulau Tidung Disantuni

Rita menjelaskan, santunan diberikan dengan tujuan membantu para mustahik dan guru mengaji dalam memenuhi berbagai kebutuhannya. Terlebih, saat ini sudah menjelang Lebaran dimana kebutuhan biasanya meningkat.

"Ramadan ini bulan penuh berkah, saya mengajak mereka yang mampu untuk ikut menyantuni mustahik. Semoga ini bisa membantu dan memberikan kebahagiaan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2263 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1265 personTiyo Surya Sakti
  3. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1222 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1076 personDessy Suciati
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye999 personDessy Suciati