163 Warga RW 06 Kelurahan Kartini Divaksin COVID
Sebanyak 163 warga RW 06 Kelurahan Kartini, Sawah Besar, Jakarta Pusat, mengikuti layanan vaksinasi COVID-19 yang digelar di Jalan Lautze Raya, Senin (14/6).
Peserta vaksin juga dapat paket sembako berisi beras, minyak dan gula
Lurah Kartini, Ati Mediana mengatakan, warga yang ikut layanan vaksinasi ini berusia 18 tahun ke atas hingga 59 tahun. Layanan ini merupakan hasil kerja sama antara jajaran tiga pilar kelurahan dengan RS Royal.
"Total 165 warga telah divaksin di posko layanan vaksin RW 06 ini. Semula ditargetkan sebanyak 150 orang, ternyata warga sangat antusias," ujar Ati Mediana.
Pemkab-Polres Kepulauan Seribu Berkolaborasi Percepat Vaksinasi COVID-19Ia mengungkapkan, hingga saat ini jumlah lansia yang sudah divaksin sebanyak 876 jiwa dan usia 18 tahun hingga 59 tahun sebanyak 921 jiwa.
Kapolsek Sawah Besar, Ajun Komisaris Polisi (AKP) Maulana Mukarom menambahkan, pihaknya memberikan bantuan paket sembako bagi warga yang telah divaksin.
"Peserta vaksin juga dapat paket sembako berisi beras, minyak dan gula," tandasnya.