DWP DKI Jakarta Salurkan 2.000 Karton Susu Steril untuk Satgas COVID-19
access_time Rabu, 08 September 2021 16:57 WIB
remove_red_eye 934
person Reporter : Folmer
person Editor : Budhy Tristanto
Dharma Wanita Persatuan (DWP) DKI Jakarta, Rabu (8/9), menyerahkan bantuan 2.000 karton susu steril tujuh kurma kepada tenaga kesehatan dan relawan yang tergabung dalam Satgas COVID-19. Secara simbolis, bantuan diserahkan Ketua DWP DKI, Komariah Marullah, kepada lima ketua DWP tingkat kota di aula Kantor Wali Kota Jakarta Pusat.
Bantuan disalurkan secara estafet dari tingkat kota ke kecamatan lanjut kelurahan
DWP Kabupaten Kepulauan Seribu Distribusikan Bantuan Tenda dan Beras
Menurut Komariah, bantuan ini hasil kolaborasi dengan CSR PT Mayora sebagai bentuk kepedulian dan apresiasi DWP DKI terhadap tim kesehatan dan relawan Satgas COVID-19 di lima wilayah kota dan Kabupaten Kepulauan Seribu.
"Bantuan disalurkan secara estafet dari tingkat kota ke kecamatan lanjut kelurahan, kemudian disalurkan kepada tim kesehatan dan relawan vaksinasi COVID-19," ujarnya.
Ia berharap, bantuan susu steril ini bisa meningkatkan imun tubuh tenaga kesehatan dan relawan sebagai garda terdepan dalam percepatan penanganan COVID-
19.Sementara perwakilan PT Mayora, Kitto Kristanto menyatakan, pihaknya sangat senang bisa ikut berkolaborasi dengan Pemprov DKI dalam upaya percepatan penanganan COVID-19.
"Kami mendukung dan siap kolaborasi melalui CSR untuk kepentingan warga Ibu Kota,” tandasnya.
Berita Terkait
-
DWP Jakut Distribusikan Bantuan 38 Tenda Darurat
access_timeSenin, 05 Juli 2021 15:15 WIB
remove_red_eye1010 personSuparni -
DWP DKI Jakarta Salurkan Bantuan Logistik untuk Pasien COVID-19 di Rusun Nagrak
access_timeSenin, 28 Juni 2021 13:10 WIB
remove_red_eye1884 personRezki Apriliya Iskandar -
DWP DKI Jakarta Gelar Silaturahmi
access_timeRabu, 09 Juni 2021 15:03 WIB
remove_red_eye1489 personTP Moan Simanjuntak -
DWP Setda DKI Jakarta Gelar Wisata Religi ke Masjid Istiqlal
access_timeSelasa, 04 Mei 2021 13:09 WIB
remove_red_eye2014 personFolmer
Berita Terpopuler
indeks