You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pengerukan Saluran Phb Pulo Nangka Rampung 2
....
photo Nurito - Beritajakarta.id

Pengerukan Saluran Penghubung Pulo Nangka Rampung

Pekerjaan memakan waktu sekitar satu bulan

Sudin Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Timur telah merampungkan pengerukan Saluran Penghubung (Phb) Pulo Nangka, Kayu Putih, Pulogadung, Jakarta Timur. Rencananya pengerukan akan dilanjutkan ke Saluran Phb Pulomas Utara dan Pulomas Barat.

Saluran Penghubung Pulo Nangka dan Pacuan Kuda Pulomas Dikuras

Kasi Pemeliharaan Sudin SDA Jakarta Timur, Puryanto mengatakan, pengerukan Saluran Phb Pulo Nangka ini dilakukan sejak awal Oktober dan rampung akhir Oktober kemarin. Pengerukan dilakukan menggunakan dua alat berat jenis excavator long arm untuk meningkatkan debit air di saluran tersebut.

"Pekerjaan memakan waktu sekitar satu bulan dengan menggunakan dua alat berat. Kedalaman pengerukan sekitar 50-100 sentimeter," kata Puryanto, Senin (1/11).

Menurut Puryanto, lumpur hasil pengerukan saluran Phb Pulo Nangka ini diangkut menggunakan tujuh unit dump truk berkapasitas 22 meter kubik dan dibuang ke area Kebun Tanaman Langka milik Sudin KPKP Jakarta Timur di kawasan Pulogebang, Cakung.

"Saluran Phb Pulo Nangka ini bermuara ke Waduk Ria Rio, yang saat ini juga masih dilakukan pengerukan lumpurnya," ucap Puryanto.

Dia menambahkan, pihaknya akan melanjutkan pengerukan di Phb Pulomas Barat dan Phb Pulomas Utara. Namun, sebelum pekerjaan dilakukan pihaknya akan berkoordinasi terlebih dulu dengan PT Pulomas Jaya, sebab lokasi saluran berada di area mereka.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3661 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1062 personNurito
  3. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye907 personTiyo Surya Sakti
  4. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye906 personFolmer
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye874 personNurito
KONTAK KAMI

Jl. Medan Merdeka Selatan 8-9 Blok F Lt. II Jakarta
local_phone +62 21 3822356
email redaksi@beritajakarta.id

TAUTAN LAINNYA
Tentang Kami | Sitemap | Infografis

© copyright 2001 - 2024 All Rights Reserved