Sudin Dukcapil Jaktim Siapkan Layanan Melalui Telegram
access_time Senin, 22 November 2021 15:20 WIB
remove_red_eye 10959
person Reporter : Nurito
person Editor : Budhy Tristanto
Setiap hari warga yang memanfaatkan layanan ini sekitar 300-400 orang
Mengantisipasi terjadinya banjir saat musim penghujan, Sudin Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Jakarta Timur telah menyiapkan layanan online melalui telegram, guna memudahkan warga mendapatkan layanan administrasi kependudukan.
Layanan Jemput Bola Adminduk di RPTRA Cahaya Ujung Krawang Disambut Antusias Warga
Kasudin Dukcapil Jakarta Timur, Nurrahman mengatakan, dengan layanan online ini warga terdampak banjir yang tinggal di lokasi pengungsian tetap bisa mengurus administrasi kependudukan tanpa harus datang ke kantor Dukcapil.
"Layanan ini kita siapkan bagi warga terdamp
ak banjir, agar mereka tidak perlu repot datang ke kantor sudin untuk mengurus administrasi kependudukan," kata Nurrahman, Senin (22/11).Kasi Pendaftaran Sudin Dukcapil Jakarta Timur, Puji Yanti menambahkan, layanan telegram ini disiapkan tiga nomor, yakni 081388249415 untuk layanan pencatatan sipil (akta) dan nomor 081318359042/081388590204 untuk layanan unit pendaftaran penduduk (NIK, KK, pindah). Layanan ini dilakukan setiap hari kerja, Senin-Jumat pukul 07.30-16.00.
"Setiap hari warga yang memanfaatkan layanan ini sekitar 300-400 orang. Rata-rata mereka melakukan konsolidasi dan kurasi rubah data. Misalnya perubahan data di KTP, KK atau lainnya," pungkas Yanti.
Berita Terkait
-
Sudin Dukcapil Jaktim Operasikan Dua Posko Layanan PPDB
access_timeSelasa, 08 Juni 2021 15:58 WIB
remove_red_eye1726 personNurito
Berita Terpopuler
indeks