You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sudin KPKP Jakpus Bagikan Bibit Pohon Produktif Untuk Warga Kebon Kelapa
....
photo Anita Karyati - Beritajakarta.id

Warga Kebon Kelapa Diberikan Bibit Pohon Produktif

Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, dan Pertanian (Sudin KPKP) Jakata Pusat membagikan 30 bibit pohon produktif untuk warga RW 03 Kelurahan Kebon Kelapa, Gambir.

Setelah ditanam nanti akan kami pantau agar tumbuh dengan baik

Penyuluh Satuan Pelaksana (Satpel) KPKP Kecamatan Gambir, Sukarni mengatakan, 30 bibit pohon produktif tersebut dibagikan kepada warga yang mengikuti kelas berkebun. Puluhan bibit pohon produktif akan ditanam di wilayah RT 02, 03, dan 04.

"Jadi di setiap RT yang akan dibagikan mendapatkan masing-masing 10 bibit pohon. Setelah ditanam nanti akan kami pantau agar tumbuh dengan baik," ujar Sukarni, Minggu (16/1).

Khitas Cempaka Putih Tengah Panen Sayuran Hidroponik

Menurutnya, bibit pohon yang dibagikan rata-rata setinggi 40-60 sentimeter dengan jenis antara lain, pohon plum, jambu jamaika, mangga, rambutan, belimbing, sirsak, kendondong, dan pohon maladewa. Ditambahkan Sukarni, pihaknya akan terus menyosialisasikan kelas berkebun kepada warga.

"Kami berharap, semoga bibit pohon yang diberikan ini dapat berkembang dengan baik serta hasilnya bisa dimanfaatkan warga," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Wakil Ketua Komisi A Sambut Positif Program Pemutihan Ijazah

    access_time01-05-2025 remove_red_eye1813 personFakhrizal Fakhri
  2. DPRD-Koopsud 1 Bahas Mitigasi Bencana Hidrometeorologi

    access_time28-04-2025 remove_red_eye1724 personFakhrizal Fakhri
  3. Anggota DPRD DKI Brando Susanto Tutup Usia

    access_time27-04-2025 remove_red_eye1710 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Ingub No 6/2025 Efektif Bentuk Kebiasaan Baru Gunakan Transportasi Umum

    access_time30-04-2025 remove_red_eye1630 personFakhrizal Fakhri
  5. DPRD DKI Ingatkan Warga Waspada Informasi Palsu Rekrutmen PPSU

    access_time30-04-2025 remove_red_eye1538 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik