You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pengukuhan Pengurus Baru Diwarnai Dengan Groundbreaking Markas PMI Kepulauan Seribu
....
photo Suparni - Beritajakarta.id

Pengurus PMI Kepulauan Seribu Periode 2022-2027 Dikukuhkan

Ketua PMI DKI Jakarta, Rustam Effendi mengukuhkan pengurus PMI Kepulauan Seribu periode 2022-2027. Dalam prosesi pengukuhan juga sekaligus dilakukan peletakan batu pertama di lahan kosong yang akan dibangun Markas PMI Kepulauan Seribu di Kelurahan Pulau Untung Jawa, Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan.

Selamat kepada pengurus baru

Rustam Effendi menuturkan, reorganisasi dan pergantian pengurus secara berkala dan berkesinambungan merupakan amanat organisasi PMI.

"Selamat kepada pengurus baru. Yang sangat membanggakan adalah hampir sebagian besar pengurus dan relawan adalah asli warga Pulau Seribu, kami bersama Pemkab Kepulauan Seribu siap mendukung kegiatan-kegiatan yang ada di PMI ke depannya," ujar Rustam, Rabu (16/3).

Kusnadi Hadipratikno Terpilih Sebagai Ketua PMI Kepulauan Seribu

Menurutnya, dengan adanya kepengurusan yang baru serta dibangunnya markas PMI Kepulauan Seribu nantinya diharapkan dapat merekrut relawan dan melibatkan warga Kepulauan Seribu untuk dilatih dalam menanggulangi bencana khususnya di perairan.

Bupati Kepulauan Seribu, Junaedi menambahkan, pihaknya mengucapkan selamat kepada Ketua PMI Kepulauan Seribu terpilih yakni Kusnadi Hadipratikno dan berharap pengurus yang baru bisa lebih bersinergi, dapat membawa perubahan dan keberkahan serta bisa menjaga marwah organisasi.

"Untuk memajukan PMI kita butuh kreativitas dan inovasi dalam organisasi sehingga ke depan PMI lebih dicintai masyarakat sebagai organisasi kemanusiaan yang melayani masyarakat baik terkait ketersediaan darah maupun kebencanaan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4052 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2783 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1758 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1561 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1425 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik