Korpri Jaksel Gelar Aktualisasi Nilai Keagamaan Islam
Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) Kota Jakarta Selatan menggelar kegiatan aktualisasi nilai-nilai keagamaan Islam melalui peringatan Nuzulul Quran 1443 Hijriah di Masjid Darul Jannah, kantor wali kota setempat.
Kedekatan warga dengan u maro atau pemerintah selama ini terjalin baik
Dalam sambutannya, Wali Kota Jakarta Selatan, Munjirin mengatakan, banyak kegiatan keagamaan yang digelar di wilayahnya tidak hanya saat bulan Ramadan saja.
"Kedekatan warga dengan u
maro atau pemerintah selama ini terjalin baik," ujar Munjirin, Kamis (21/4).Pemkot Jakut Gelar Nuzulul Qur'anMenurutnya, banyak warga Jakarta Selatan mengundang dirinya untuk menghadiri kegiatan keagamaan.
"Saya berharap dapat menghadiri undangan di berbagai kegiatan keagamaan yang digelar warga," katanya.
Pihaknya juga telah menginstruksikan lurah dan camat se-Jakarta Selatan untuk dapat menghadiri undangan kegiatan keagamaan yang digelar warga.
"Jika tidak ada undangan mendesak, camat dan lurah harus datang memenuhi undangan warga sehingga terjalin tali silaturahmi. Program kerja pemerintah tidak akan berjalan sukses tanpa dukungan warga," tandasnya.