You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
PMI Jaksel Siagakan 16 Personel di Taman Margasatwa Ragunan 2
....
photo Folmer - Beritajakarta.id

PMI Jaksel Siagakan 16 Personel di Taman Margasatwa Ragunan

Untuk membantu layanan kesehatan pengunjung Taman Margasatwa Ragunan (TMR) selama libur Idulfitri, Palang Merah Indonesia (PMI) Jakarta Selatan menyiagakan 16 personel yang terdiri dari tenaga medis dan sukarelawan.

Memberikan layanan kesehatan bagi pengunjung  yang membutuhkan

Ketua PMI Jakarta Selatan, Abdul Haris mengatakan, selain tenaga medis dan sukarelawan pihaknya juga telah menyiagakan dua mobil ambulans gawat darurat dan empat unit motor ambulans reaksi cepat.

"Kami berkolaborasi dengan UP TMR untuk memberikan layanan kesehatan bagi pengunjung  yang membutuhkan," kata Haris, Selasa (3/5).

Mau Liburan ke TMR Ragunan? Baca Dulu Ini

Menurut Haris, pihaknya membuka layanan  pertolongan pertama kecelakaan bagi pengunjung yang membutuhkan, pemeriksaan golongan darah, serta pemeriksaan gula darah sesaat bagi pengunjung TMR berusia di atas 55 tahun.

"Layanan kesehatan beroperasi hingga 16 Mei mendatang, dibuka tiap hari pukul 08 00 hingga 17.00," pungkasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Bank DKI Raih Penghargaan Public Relations Indonesia Awards 2024

    access_time21-03-2024 remove_red_eye9076 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Pemprov DKI Lakukan Percepatan Penanganan Genangan

    access_time22-03-2024 remove_red_eye7871 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Warga Kramat Pela Bahagia Ada Penjualan Pangan Murah

    access_time21-03-2024 remove_red_eye6673 personTiyo Surya Sakti
  4. Balita Terindikasi Stunting di Kelurahan Pasar Minggu Cepat Ditangani

    access_time21-03-2024 remove_red_eye6405 personTiyo Surya Sakti
  5. Transjakarta Raih Predikat Bintang Lima pada Ajang Top BUMD Award 2024

    access_time21-03-2024 remove_red_eye6363 personAldi Geri Lumban Tobing