You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Kecamatan Kemayoran Punya 7 Bank Sampah
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Kecamatan Kemayoran Punya 7 Bank Sampah

Untuk mengatasi masalah sampah di wilayahnya, Kecamatan Kemayoran, Jakarta Pusat meresmikan pengoperasian bank sampah yang diberi nama 'Maju Lancar'. Keberadaan bank sampah ini juga mengkampanyekan gerakan menabung sampah bagi warga.

Ini juga membantu Pemprov DKI dalam mengatasi permasalahan sampah di ibu kota

Keberadaan bank sampah 'Maju Lancar' ini terletak di RW 04, Jl Lapangan Poros, Kemayoran.

Camat Kemayoran, Herry Purnama mengatakan, dengan diresmikannya bank sampah, diharapkan masyarakat mampu mengelola sampah dan mampu mengurangi volume sampah khususnya di wilayah Kemayoran. "Ini juga membantu Pemprov DKI dalam mengatasi permasalahan sampah di ibu kota," ujar Herry, Selasa (21/4).

Gerobak Sampah Ganggu Keindahan Taman Lauser

Ia menambahkan, saat ini di Kecamatan Kemayoran sudah ada enam bank sampah yang tersebar di beberapa kelurahan yakni Kelurahan Utan Panjang di RW 05 dan RW 07, Kelurahan Cempaka Baru di RW 08, Kelurahan Gunung Sahari Selatan di RW 09 dan Kelurahan Kemayoran di RW 04.

"Jadi saat ini bank sampah yang ada di Kemayoran sudah ada 7 bank sampah," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4283 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1837 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1702 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1632 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik