You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Usulan Berjualan di Trotoar Diapresiasi PKL
.
photo Muhammad Zakaria Arrasyid - Beritajakarta.id

Usulan Berjualan di Trotoar Diapresiasi PKL

Usulan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidajat yang akan membolehkan pedagang kaki lima (PKL) berjualan di trotoar, memperoleh apresiasi dari PKL di Jakarta Utara. Namun sayangnya, banyak PKL yang belum mengetahui adanya sejumlah syarat yang harus dipatuhi saat berdagang di trotoar.

PKL langsung mendukung rencana Pemprov DKI yang akan membolehkan berdagang di trotoar

"PKL langsung mendukung rencana Pemprov DKI yang akan membolehkan berdagang di trotoar. Tapi harusnya PKL memahami dulu dengan benar, bahwa berdagang di trotoar tidak boleh permanen dan ada jam operasinya," kata Rosita Tambunan, Kepala Suku Dinas Koperasi, Usaha Menengah, Kecil, Mikro dan Perdagangan (KUMKMP) Jakarta Utara, Jumat (24/4).

Menurut Rosita, konsep PKL itu menggunakan gerobak dan bukan mendirikan bangunan di lahan yang ada. Sebab dengan gerobak maka PKL bisa setiap saat berpindah-pindah sesuai jadwal yang ditentukan.

Banyak PKL Langgar Perda Tibum

Dikatakan Rosita, beberapa waktu lalu Gubernur DKI, Basuki Tjahaja Purnama pernah mencontohkan, konsep PKL yang baik itu terdapat di sisi kanan Taman Waduk Pluit di Penjaringan.

"Waktu itu Pak Gubernur sangat berharap konsep penataan PKL di sisi kanan Waduk Pluit dapat menjadi contoh penataan PKL di wilayah lainnya," ujar Rosita.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye1091 personFolmer
  2. Buka 35.000 Lowongan Kerja, Pj Gubernur Teguh Resmikan Jaknaker Expo 2024

    access_time21-11-2024 remove_red_eye1062 personFolmer
  3. Personel Gabungan Turunkan APK Pilkada di Jaktim

    access_time24-11-2024 remove_red_eye1042 personNurito
  4. Jakarta Hari Ini Berawan Hingga Diguyur Hujan

    access_time23-11-2024 remove_red_eye944 personTiyo Surya Sakti
  5. PT JIEP Tanam 2.400 Bibit Pohon Asoka

    access_time23-11-2024 remove_red_eye941 personAldi Geri Lumban Tobing