You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Volume Lalin Meningkat, Dishub Bakal Lakukan Perluasan Ganjil Genap
....
photo Nugroho Sejati - Beritajakarta.id

Volume Lalin Meningkat, Dishub Bakal Perluas Ganjil Genap

Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta saat ini tengah menyiapkan perluasan penerapan ganjil genap menjadi 25 titik dari sebelumnya 13 titik.

Kita sedang evaluasi agar bisa ditingkatkan di 25 ruas jalan

Kepala Dishub DKI Jakarta, Syafrin Liputo mengatakan, perluasan ganjil genap bakal diterapkan karena terjadi peningkatan volume lalu lintas (lalin).

Berdasarkan data, terjadi peningkatan volume lalu lintas sebesar 6,25 persen. Data ini menjadi dasar untuk dilakukan evaluasi penerapan pembatasan lalin di wilayah Jakarta.

Kawasan HBKB di Jalan Danau Sunter Ramai Dikunjungi Warga

"Saat ini ganjil genap masih di 13 ruas jalan. Kita sedang evaluasi agar bisa ditingkatkan di 25 ruas jalan," ujarnya, Rabu (25/5).

Syafrin menjelaskan, perluasan sistem ganjil genap rencananya diterapkan pada 30 Mei 2022. Adapun operasional ganjil genap dimulai pukul 06.00-10.00 dan pukul 16.00-21.00 dan berlaku setiap Senin sampai Jumat.

“Sementara pada Sabtu dan Minggu serta hari libur nasional, ganjil genap tidak berlaku,” ucap Syafrin.

Berikut 25 ruas jalan yang akan diterapkan ganjil genap:

1. Jalan Pintu Besar Selatan.

2. Jalan Gajah Mada.

3. Jalan Hayam Wuruk.

4. Jalan Majapahit.

5. Jalan Medan Merdeka Barat.

6. Jalan MH Thamrin.

7. Jalan Jenderal Sudirman.

8. Jalan Sisingamangaraja.

9. Jalan Panglima Polim.

10. Jalan Fatmawati.

11. Jalan Suryopranoto.

12. Jalan Balikpapan.

13. Jalan Kyai Caringin

14. Jaan Tomang Raya.

15. Jalan Jenderal S Parman.

16. Jalan Gatot Subroto.

17. Jalan MT Haryono.

18. Jalan HR Rasuna Said.

19. Jalan D.I Pandjaitan.

20. Jalan Jenderal A. YAni.

21. Jalan Pramuka.

22. Jalan Salemba Raya sisi Barat.

23. Jalan Kramat Raya.

24. Jalan Stasiun Senen.

25. Jalan Gunung Sahari.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pendaftaran Anggota KI DKI 2025-2029 Dimulai 25 Juli

    access_time16-07-2025 remove_red_eye3074 personFolmer
  2. Tim Sepak Bola U-12 DKI Wakili Indonesia Berlaga di Dana Cup Denmark

    access_time16-07-2025 remove_red_eye1212 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. MRT Jakarta Kaji Perluas Rute ke Tangerang Selatan

    access_time13-07-2025 remove_red_eye1161 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Jakarta Fair 2025 Sukses Dorong Pertumbuhan Ekonomi

    access_time14-07-2025 remove_red_eye897 personFakhrizal Fakhri
  5. BPBD DKI Minta Warga Waspada Banjir Pesisir

    access_time15-07-2025 remove_red_eye861 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik