Wakil Gubernur DKI Jakarta, Rano Karno bertindak sebagai inspektur upacara (Irup) peringatan hari otonomi d aerah ke- 29 (XXIX) tahun 2025 di Halaman Balai Kota DKI Jakarta, Gambir, Jakarta Pusat, Jumat (25/4). Momentum ini menjadi pengingat pentingnya sinergi dan kolaborasi antara pemerintah pusat dan pemerintah daerah demi pelayanan publik yang lebih baik dan berkelanjutan.
Sejumlah warga penerima dana bantuan Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus membeli sembako bersubsidi di gerai Pasar Jaya Kantor Kelurahan Cipinang Besar Utara, Jatinegara, Jakarta Timur, Jumat (25/4). Dinas Pendidikan (Disdik) DKI Jakarta mengumumkan pencairan dana bantuan melalui Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus tahap pertama 2025 telah dilakukan mulai 8 April secara bertahap yang dapat digunakan untuk membeli sembako bersubsidi seperti beras, telur, daging dan susu.
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menggelar konferensi pers sekaligus meluncurkan Jakarta E-Prix Formula E 2025 di Pendopo Balai Kota DKI Jakarta, Gambir, Jakarta Pusat, Kamis (24/4). Ajang balap mobil listrik yang akan digelar ketiga kalinya di Jakarta tersebut berlangsung selama dua hari pada 20-21 Juni 2025 di Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC) Ancol, Jakarta Utara.
Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung menghadiri acara halalbihalal Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi DKI Jakarta di Tavia Heritage Hotel, Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Kamis (24/4). Pada kesempatan tersebut Pramono meminta dukungan Dharma Wanita untuk membantu mewujudkan Jakarta yang lebih baik.
Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung membuka secara resmi Jakarta Urban Mobility Festival 2025 di Pasar Raya Blok M, Jakarta Selatan, Kamis (24/4). Festival ini menyediakan ruang diskusi publik mengenai isu transportasi kota, kemacetan, polusi udara hingga sejarah dan perkembangan wilayah Kebayoran Baru yang dimeriahkan dengan Community Booth, permainan interaktif dan instalasi edukasi.
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Rano Karno meninjau pembangunan Sarana Jaringan Utilitas Terpadu (SJUT) di Jalan Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (24/4). Pembangunan ini merupakan bagian dari upaya pemindahan jaringan kabel udara ke bawah tanah guna meningkatkan keamanan, estetika kota, serta efisiensi perawatan infrastruktur.