You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Jaksel akan Bangun 10 RPTRA
.
photo Yopie Oscar - Beritajakarta.id

Jaksel akan Bangun 10 RPTRA

Untuk menambah ruang interaksi dan sosialisasi warga serta ruang terbuka hijau (RTH), rencananya di Jakarta Selatan akan dibangun 10 Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) baru.

Kita sedang inventarisir RPTRA baru, yang penting lokasinya ada di lingkungan masyarakat, supaya masyarakat tidak keluar

"Kita sedang inventarisir RPTRA baru, yang penting lokasinya ada di lingkungan masyarakat, supaya masyarakat tidak keluar," kata Hery Supardan, Sekretaris Kota Administrasi Jakarta Selatan, Kamis (14/5).

Terkait RPTRA Bahari di RT 09/07, Kelurahan Gandaria Selatan, Cilandak, Hery mengaku, pembangunannya sudah rampung. Rencananya pada Kamis (21/5) mendatang, pengoperasiannya akan diresmikan Gubernur DKI, Basuki Tjahaja Purnama.

Basuki: RPTRA Pusat Pemberdayaan Warga

Camat Cilandak, Dhany Sukma menambahkan, seluruh bangunan dan fasilitas di RPTRA Bahari sudah siap digunakan. Sejumlah ruang itu dapat dimanfaatkan warga maupun Karang Taruna dan PAUD.

Bukan hanya itu, lanjut Dhany, RPTRA Bahari juga dilengkapi dengan lapangan bulutangkis dan jalur refleksi. Untuk anak-anak, ada lapangan futsal mini, fasilitas taman bermain dan kolam ikan.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1451 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Pemprov DKI Tetapkan UMSP 2025, Ini Rinciannya

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1376 personFolmer
  3. Operasi Modifikasi Cuaca Efektif Kurangi Curah Hujan di DKI

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1286 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1259 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pemprov DKI Raih Penghargaan Indeks Reformasi Hukum dari Kementerian Hukum RI

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1127 personFolmer