You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sudin Nakertransgi Jakbar Akan Gelar Pelatihan Wirausaha Bulan Maret Mendatang
.
photo Nugroho Sejati - Beritajakarta.id

Pelatihan Wirausaha Mandiri di Jakbar Dimulai Maret 2023

Suku Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi, dan Energi (Sudin Nakertransgi) Jakarta Barat akan menggelar pelatihan Jakpreneur atau wirausaha mandiri mulai Maret 2023.

Hingga saat ini kami masih membuka pendaftaran

Kepala Sudin Nakertransgi Jakarta Barat, Jackson Sitorus mengatakan, pihaknya hingga saat ini masih mempersiapkan pelaksanaan pelatihan Jakpreneur.

“Hingga saat ini kami masih membuka pendaftaran baik secara online maupun offline di kantor Sudin Nakertransgi dan satpel di tingkat kecamatan. Kami membuka pendaftaran bagi warga yang berminat untuk mengikuti pelatihan wirausaha mandiri tahun 2023," ujar Jakson Sitorus, Senin (6/2).

Dinas Nakertransgi Siapkan Sembilan Unit MTU di Jakut

Ia memaparkan, sejumlah pelatihan Jakpreneur yang akan digelar di antaranya, pelatihan pembuatan kue, minuman kekinian, fesyen, kerajinan tangan dan servis pendingin ruangan atau AC.

"Total peserta yang akan direkrut untuk pelatihan Jakpreneur tahun 2023 sebanyak 800 peserta untuk kelima kegiatan," paparnya.

Ia menjelaskan, pihaknya akan melakukan tahap wawancara dan pendataan kepada warga yang telah mendaftarkan diri guna memastikan mereka tidak atau sudah pernah mengikuti pelatihan wirausaha lainnya yang digelar oleh organisasi perangkat kerja lainnya.

"Kami ingin memastikan warga yang telah terdaftar hanya satu kali mengikuti pelatihan Jakpreneur di Sudin Nakertransgi Jakarta Barat," jelasnya.

Ia menambahkan, peserta yang terpilih akan mengikuti pelatihan Jakpreneur selama lima hari lamanya. Usai mengikuti pelatihan, peserta akan mendapatkan bantuan peralatan usaha untuk menjadi wirausaha mandiri.

”Kami juga akan melakukan pendampingan hingga membantu pelaku usaha mengajukan pinjaman modal ke perbankan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3659 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1059 personNurito
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye903 personFolmer
  4. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye899 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye859 personNurito