Antisipasi PMKS, 10 Petugas Siaga di Masjid Istiqlal
Selama Ramadan, Suku Dinas Sosial Jakarta Pusat menempatkan sedikitnya 10 petugas untuk menghalau Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS) yang kerap mengganggu jamaah Masjid Istiqlal, terutama saat buka puasa dan shalat Tarawih.
Penjagaan ini untuk memberikan kenyamanan dan keamanan bagi jamaah yang sedang beribadah
"Penjagaan ini untuk memberikan kenyamanan dan keamanan bagi jamaah yang sedang beribadah," kata Isra, Kepala Seksi Pelayanan Rehabilitasi dan Sosial (Yanresos) Suku Dinas Sosial Jakarta Pusat, Selasa (23/6).
Lokasi Rawan PMKS Dijaga KetatMenurut Isra, petugas yang ditempatkan di masjid yang berlokasi di Jalan Taman Wijaya Kusuma, Pasar Baru, Sawah Besar tersebut antara lain berasal dari Pelayanan, Pengawasan dan Pengendalian Sosial (P3S) dan Tim Reaksi Cepat (TRC).
"Mulai Senin-Jumat sebanyak 10-12 petugas berjaga mulai pukul 16.30 hingga 21.30. Sedangkan Sabtu-Minggu sebanyak 18-20 petugas yang berjaga. Kami sifatnya menghlaua, kalau masih nekat ya kami amankan," jelas Isra.