You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Guru Dan Murid SMKN 56 Jakarta Apresiasi PMI Goes To School
.
photo Mochamad Tresna Suheryanto - Beritajakarta.id

Guru dan Murid SMKN 56 Jakarta Apresiasi PMI Goes To School

Para guru dan pelajar SMKN 56 Jakarta mengapresiasi kegiatan PMI Goes To School yang digelar di sekolahnya.

Apresiasi tinggi kita sampaikan

Kegiatan yang dimulai dari pukul 09.00-15.00 tersebut dianggap sangat berguna bagi guru dan pelajar akan kesiapsiagaan menghadapi bencana.

Kepala SMKN 56 Jakarta, Ngadina menyambut baik kegiatan edukasi dan sosialisasi mitigasi bencana yang dihelat PMI Jakarta Utara bersama dengan Suku Dinas Pendidikan dan beritajakarta sebagai media partner.

PMI dan IDDS DKI Adakan Donor Darah di Balai Kota

"Apresiasi tinggi kita sampaikan atas edukasi dan simulasi yang sangat detail diberikan ke kami," ujarnya, Jumat (10/3).

Ngadina menuturkan, kegiatan PMI Goes To School diikuti 1.600 siswa dan siswinya dari Kelas X-XII serta seluruh tenaga pengajar. Melalui kegiatan tersebut, para guru dan murid SMKN 56 Jakarta diharapkan dapat lebih sigap dan tidak panik jika sewaktu-waktu dilanda bencana.

"Saya mewakili SMKN 56 mengucapkan terima kasih atas edukasi dan simulasi yang sangat bermanfaat ini," ucapnya.

Nazwa Khoirusyifa (16), Wakil Ketua OSIS SMKN 56 Jakarta merasa sangat senang selama mengikuti PMI Goes To School di sekolahnya. Dari kegiatan ini, para peserta mendapat pengetahuan dan wawasan terkait kesiapsiagaan menghadapi bencana.

"Semoga ilmunya terserap dengan baik. Kalau ada bencana teman-teman sudah sigap," tandasnya

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4256 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1814 personFakhrizal Fakhri
  3. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1600 personFakhrizal Fakhri
  4. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1578 personAnita Karyati
  5. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1560 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik