You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Usai Lebaran, Razia Parkir Malam Akan diintensifkan Sudin Perhubungan Jakpus
.
photo doc - Beritajakarta.id

Razia Parkir Liar Malam Hari Digelar Usai Lebaran

Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi (Sudinhubtrans) Jakarta Pusat akan kembali menggelar razia parkir liar pada malam hari. Rencananya, razia akan digelar seminggu setelah Hari Raya Idul Fitri 1436 Hijriah.

Setelah Lebaran, kami akan kembali menggelar razia parkir malam hari

Kepala Seksi Pengawasan dan Pengendalian Sudinhubtrans Jakarta Pusat Bona Tongam Siregar mengatakan, razia parkir malam tetap dilaksanakan. Namun saat ini razia dihentikan sementara karena fokus melakukan penertiban parkir liar di kawasan Tanah Abang.

"Setelah Lebaran, kami akan kembali menggelar razia parkir malam hari," kata Bona, Selasa (7/7).

Jalan Iskandar II Marak Parkir Liar

Ia mengatakan, razia parkir malam hari tersebut fokus kepada penindakan terhadap kendaraan roda empat dan akan dilaksanakan dua kali dalam satu minggu. Namun harinya berbeda-beda tergantung situasi dan kondisi di lapangan dan dibagi dalam dua tim. Setiap tim beranggotakan 20 personel.

"Razia dilakukan mulai pukul 19.00 WIB hingga selesai dan fokus kepada kendaraan roda empat," ujarnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI akan Rekrut Tenaga PPSU Kelurahan

    access_time09-04-2025 remove_red_eye8674 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2746 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1690 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1517 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1385 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik