You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Belasan Lapak Ban Mobil Bekas Ditertibkan di Palmerah
.
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

12 Lapak Pedagang Ban Ditertibkan

Sebanyak 12 lapak pedagang ban mobil bekas vulkanisir di sepanjang Jalan Brigjen Katamso, Kelurahan Kota Bambu Selatan, Kecamatan Palmerah, Jakarta Barat, ditertibkan petugas Satpol PP.  Penertiban dilakukan karena keberadaan pedagang melanggar Perda No 8 Tahun 2007, tentang Ketertiban Umum.

Penertiban kami lakukan berkat banyaknya laporan dari masyarakat, karena dampak dari keberadaan pedagang ban bekas membuat tampak kumuh

Kasatgaspol PP Kecamatan Palmerah, Harapan Tambunan mengatakan, keberadaan lapak pedagang selama ini telah menutup saluran air dan pedestrian. Imbasnya, kawasan itu jadi tampak kumuh dan pejalan kaki pun jadi sulit melintas.

Menurutnya, pihaknya sudah kerap kali melakukan penertiban pada pedagang ban bekas di lokasi tersebut. Namun, pasca penertiban mereka kembali berjualan hingga mengganggu ketertiban umum dan rawan kemacetan.

Pedagang Ban dan Velg Jatibaru Sebabkan Kemacetan

“Penertiban kami lakukan berkat banyaknya laporan dari masyarakat, karena dampak dari keberadaan pedagang ban bekas membuat tampak kumuh. Pedestrian tidak dapat dilintasi masyarakat pejalan kaki dengan leluasa,” ujar Harapan, Selasa (7/7).

Dalam penertiban 12 lapak pedagang ban, pihaknya mengangkut sebanyak tiga truk ban bekas vulkanisir yang jumlahnya mencapai ratusan. Selanjutnya ban akan dikirim ke gudang di Cakung, Jakarta Timur.

“Dengan sudah tidak adanya lapak, saluran air dapat segera dibersihkan. Pedestrian juga dapat dilintasi pejalan kaki dengan nyaman. Agar tidak kembali ditempati, kami juga akan melakukan penjagaan secara mobile,” tandas Harapan.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2280 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1267 personTiyo Surya Sakti
  3. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1225 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1079 personDessy Suciati
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye1004 personDessy Suciati