You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Perkuat Ketahanan Pangan, Kelurahan Grogol Utara Tanam Benih Sayuran
....
photo Tiyo Surya Sakti - Beritajakarta.id

Beragam Bibit Sayuran Ditanam di Grogol Utara

Suku Dinas Ketahanan Pangan Kelautan dan Pertanian (KPKP) Jakarta Selatan menanam beragam bibit sayuran di Kebun Keyla 3, Grogol Utara, Kebayoran Lama.

Harapannya Kebun Keyla 3 ini bisa jadi percontohan

Lurah Grogol Utara, Sariman mengatakan, penanaman bibit sayuran ini sebagai upaya memperkuat ketahanan pangan terhadap warga sekitar.

11 Kilogram Sayuran Dipanen di Rusun Tanah Abang

"Poktan Keyla 3 ini baru terbentuk tahun lalu. Tujuannya menguatkan ketahanan serta kemandirian pangan masyarakat sekitar," ujarnya, Senin (13/11). 

Sariman menjelaskan, bibit sayuran yang ditanam di lokasi terdiri dari bayam, pakcoy, kangkung, cabai dan tomat hasil pemberian Suku Dinas KPKP Jakarta Selatan. 

Ia menambahkan, selain menanam, dalam kegiatan ini pihaknya juga memanen lima kilogram cabai, bawang dayak dan terung. 

Hasil panen tersebut selanjutnya diberikan kepada para pengurus kebun untuk diolah menjadi makanan lezat.

"Harapannya Kebun Keyla 3 ini bisa jadi percontohan bagi lingkungan sekitar," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3606 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1010 personNurito
  3. 40 Kafilah Jaksel Ikuti STQH Tingkat Provinsi DKI

    access_time15-11-2024 remove_red_eye922 personTiyo Surya Sakti
  4. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye842 personFolmer
  5. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye805 personTiyo Surya Sakti